- Barcelona selalu sial setiap tampil di final di Kota Sevilla.
- Kali terakhir Los Azulgrana juara di Kota Sevilla terjadi pada 96 tahun lalu.
- Los Azulgrana akan menghadapi Athletic Bilbao dalam final Piala Raja, Minggu (18/4/2021) dini hari WIB.
SKOR.id - Kota Sevilla bukan tempat yang bersahabat bagi Barcelona. Bahkan, di kota klub Sevilla dan Real Betis ini, Los Azulgrana punya rapor buruk.
Rapor jelak tersebut khusus untuk laga final dengan format satu pertandingan, seperti yang akan dilakoni Lionel Messi dan kawan-kawan, Sabtu atau Minggu (18/4/2021) dini hari WIB, lawan Athletic Bilbao.
Pertandingan final Piala Raja 2021 memang akan digelar di Stadion Sanchez Pizjuan, yang terletak di Sevilla dan menjadi markas bagi tim Sevilla.
Dan, faktor Kota Sevilla ini pula yang menjadi perhatian karena selalu memberikan ketidakberuntungan bagi Barcelona setiap kali mereka tampil dalam laga final.
Faktanya, kali terakhir Barcelona menang dalam laga final dengan format satu laga di Kota Sevilla, sudah terjadi pada 10 Mei 1925.
Ketika itu, Barcelona mengalahkan klub bernama Arenas dengan dua gol tanpa balas juga di ajang Piala Raja dalam format satu laga final yang digelar di Stadion Reina Victoria.
Setelah itu, Los Azulgrana selalu sial, tidak pernah menang setiap mereka tampil di final dengan format satu pertandingan tersebut.
Dengan demikian, sejak kemenangan tersebut, sudah 96 tahun lamanya Barcelona tidak pernah menang dalam laga final di Sevilla.
Contoh terdekat soal Kota Sevilla ini terjadi pada Piala Super Spanyol pada Januari lalu yang digelar di Sevilla. Saat itu di Stadion La Cartuja, Barcelona kalah 2-3 dari Athletic Bilbao.
Besok mereka akan kembali menghadapi lawan yang sama menghadapi tim asuhan Marcelino Garcia.
Kekalahan paling menyakitkan yang dialami Barcelona di Kota Sevilla tentu saja ketika mereka takluk dalam final Piala (Liga) Champions menghadapi klub asal Rumania, Steua Bucuresti.
Momen itu terjadi pada 7 Mei 1986 di Stadion Sanchez Pizjuan. Dalam final tersebut, Barcelona tidak mampu mencetak satu gol pun hingga akhirnya dilanjutkan dengan drama adu penalti.
Pukulan telak lainnya di Sevilla terjadi di Stadion Benito Villamarin saat Barcelona di bawah asuhan Ernesto Valverde, yang kalah 1-2 dari Valencia pada final Piala Raja 2019.
Yang menarik, tim Valencia ketika itu justru di bawah kepelatihan Marcelino Garcia, pelatih Athletic Bilbao saat ini.
Dengan demikian, menghadapi final Piala Raja ini, Barcelona menantang dua hal yang kerap menjadi momok: Kota Sevilla dan Marcelino Garcia.
Di sisi lain, tentu saja, laga nanti menjadi peluang Barcelona untuk menghentikan rapor selalu kalah di Sevilla dalam laga final.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Manchester United Tak Butuh Haaland atau Harry Kane, Lebih Baik Pertahankan Cavani https://t.co/MQvPxQOox6— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 16, 2021
Berita Barcelona lainnya:
Kalahkan Real Madrid, Barcelona Jadi Klub Paling Berharga di Dunia
Ousmane Dembele Akui Belum Ada Obrolan dengan Barcelona soal Kontrak Baru