- Novak Djokovic ke final Australia Open 2020 usai mengalahkan Roger Federer, 7-6(1), 6-4, 6-3.
- Pada sesi latihan, Roger Federer tak hadir hingga muncul isu mundur.
- Semifinal tunggal putra lainnya akan digelar Jumat (31/1/2020).
SKOR.id – Novak Djokovic jadi petenis pertama yang melenggang ke final tunggal putra Australia Open 2020. Pemain asal Serbia itu mengalahkan unggulan ketiga, Roger Federer.
Pada pertandingan yang berlangsung di Rod Laver Arena, Melbourne Park, Kamis (30/1/2020), Novak Djokovic menang tiga set langsung, 7-6(1), 6-4, dan 6-3.
Ini akan menjadi final kedelapan untuk Novak Djokovic sepanjang keikutsertaan dalam Australia Open. Hebatnya, tujuh sebelumnya mampu dikonversi menjadi gelar.
Catatan tersebut menjadikan Novak Djokovic sebagai petenis tersukses dalam sejarah penyelenggaraan Australia Open. Ia meraih tujuh gelar itu dalam Era Terbuka.
Baca Juga: Bertemu di Semifinal, Dominic Thiem dan Alexander Zverev Berteman Baik
Usai pertandingan di Rod Laver Arena, petenis yang akrab disapa Nole itu mengungkapkan rasa hormatnya untuk Roger Federer yang tetap memutuskan tampil meski tidak fit.
Petenis asal Swiss itu melewatkan sesi latihan hingga memunculkan spekulasi bakal mundur dari Australia Open edisi ke 108 itu. Namun, Roger Federer menyatakan turun.
Nole mengaku, laga semifinal ini berjalan lebih mudah dari sebelumnya. "Respek untuk Roger (Federer) yang tetap memainkan pertandingan malam ini," ujarnya usai laga.
"Dia pasti merasakan sakit karena sedang tidak dalam kondisi terbaik. Pergerakannya di lapangan jauh di bawah standar. Hormat saya untuknya," ia menambahkan.
Baca Juga: Roster Lengkap, OG Esports Siap Sambut DPC 2020
Dalam konferensi pers, FedEx, begitu Federer dijuluki, tak menyalahkan cedera ringan yang dialami sebagai penyebab kegagalannya melaju ke final Australia Open 2020.
"Saya pikir, saya tidak akan masuk ke lapangan jika merasa tak punya peluang untuk menang. Pada akhirnya, saya tetap senang dengan pertandingan ini," kata Federer.
Kemenangan ini menjadi yang ke-27 untuk Djokovic dari total 50 pertemuan dengan Federer. Untuk laga puncak, dirinya menunggu pemenang antara dua rising star.
Jumat (31/1/2020), Dominic Thiem akan bertemu Alexander Zverev pada pertandingan yang juga berlangsung di Rod Laver Arena.