- Dua pemain timnas Indonesia U-16, Athallah Araihan dan Diandra Diaz Dewari, menjadi bintang tamu dalam program H2H Liga Topskor.
- Keduanya menceritakan pengalamannya membela nama negara di kancah internasional.
- Selain pengalaman, ternyata Athallah Araihan punya cerita menggelitik tentang nomor punggungnya.
SKOR.id - Athallah Araihan, penyerang timnas Indonesia U-16, menceritakan kisah unik saat memilih nomor punggung.
Tak bisa dimungkiri, di era sepak bola modern nomor punggung sudah menjadi identitas seorang pemain.
Oleh karena itu, bagi para pemain muda yang tengah mengawali kariernya di sepak bola, mereka akan memilih angka unik, agar cepat dikenal oleh penggemar.
Berita Timnas Indonesia Lainnya: Putri Luis Milla Mengaku Terkesima dengan Tiga Pemain Timnas Indonesia
Biasanya, para pemain memilih nomor yang tak jauh berkaitan dengan dirinya. Ada yang memilih nomor punggung berdasarkan posisinya bermain, nomor favoritnya, tanggal lahir, dan lain sebagainya.
Akan tetapi, berbeda dengan pemain timnas Indonesia U-16, Ahmad Athallah Araihan.
Ada cerita menggelitik di balik pemilihan nomor punggung yang ia pakai sekarang, yakni nomor 19.
Para pemain Garuda Muda saat itu tengah melakukan pemilihan nomor punggung jelang Piala AFF U-16 2019, di grup WhatsApp.
Saking ramainya memilih nomor punggung, para pemain sampai berebutan memilih nomor favoritnya.
Hal itu diakui oleh Athallah dan Diandra Diaz Dewari yang menjadi bintang tamu program Head To Head (H2H) di kanal Youtube Liga TopSkor, Kamis (30/4/2020).
Dari banyaknya pemain yang tengah berebutan nomor, Athallah tak sekali pun muncul di grup. Padahal, itu adalah kesempatan untuk Athallah mendapatkan nomor unik.
Sebagai predator muda, tentunya Athallah tidak ingin melewatkan kesempatan mendapatkan nomor unik atau nomor sakral para penyerang, yakni nomor 9.
Sayangnya Athallah gagal mendapatkan nomor keinginanannya. Alasannya sederhana, karena ternyata pada saat pemilihan nomor punggung Athallah tengah asyik terlelap dan akhirnya bangun kesiangan.
"Jadi waktu itu sebelum AFF, siang-siang seinget saya, jadi di grup lagi ramai pemilihan nomor punggung," cerita pemain berusia 15 tahun ini.
"Nah saya di situ belum bangun tidur, jadi akhirnya kebagian milih nomor paling terakhir," ucapnya yang disambut tawa oleh Diandra Diaz, pemain timnas U-16 yang juga menjadi bintang tamu.
Athallah melanjutkan, ia cuma diberi dua pilihan nomor saat itu. Ada nomor 19 dan nomor 4 yang tersisa saat pemilihan nomor. Jadilah Athallah memilih nomor 19.
Berita Timnas Indonesia Lainnya: Soal Pembayaran Gaji Pelatih Timnas Indonesia pada April, Ini Penjelasan PSSI
"Waktu itu ada dua pilihan, yang tersisa nomor 4 sama nomor 19. Tadinya saya ingin nomor 4 karena tanggal lahir saya di tanggal 4," ucap Athallah.
"Tapi karena aku mikirnya nomor 4 itu nomor pemain belakang, jadi aku mending pilih nomor 19," Athallah mengakhiri.