SKOR.id - Empat pertandingan menanti, Asnawi Mangkualam akhirnya dipercaya sebagai starter oleh Port FC.
Momen itu terjadi di pekan ke-20 Thai League 1 2023-2024, ketika Port FC bertandang ke markas Khon Kaen United, Sabtu (2/3/2024) malam.
Namun, untuk mendapatkan kesempatan ini, Asnawi Mangkualam harus melakukan pengorbanan.
Sulit menggeser Suphanan Bureerat di sisi kanan pertahanan, kapten Timnas Indonesia itu dipasang sebagai wingback kiri oleh pelatih Rangsan Viwatchaichok.
Menariknya, Asnawi Mangkualam justru tampil sangat baik di posisi yang bukan habitat naturalnya tersebut.
Walaupun Port FC hanya bermain imbang 0-0, tapi performa Asnawi mencuri perhatian.
Sebagai bek, dia tangguh dalam bertahan, dan salah satu alasan Port FC sukses membukukan clean sheet.
Pemuda 24 tahun itu memenangi delapan dari 12 duel (tertinggi kedua di tim), serta mencatatkan enam sapuan (tertinggi), lima intersep (tertinggi), plus tiga tekel (tertinggi).
Dalam perannya sebagai sayap ofensif, mantan pemain PSM Makassar ini pun cemerlang.
Selama 87 menit di lapangan, Asnawi melakukan 63 sentuhan, mengirim 32 operan dengan akurasi 69 persen, bahkan sempat melepas satu tembakan meski belum tepat sasaran.
Sayang, rapor apik ini tak berujung kemenangan.
Tapi hasil imbang masih menjaga posisi Port FC di papan atas Thai League 1 2023-2024, tepatnya di peringkat kedua dengan poin 40 dari 20 laga.
Mereka terpaut dua poin dari sang pemuncak Buriram United (19 laga), dan unggul satu poin dari Bangkok United di posisi ketiga (18 laga).
Arhan batal debut
Geser ke Korea Selatan, di mana musim baru K League 1 sudah dimulai, Pratama Arhan kurang beruntung.
Kompatriot Asnawi itu tak masuk daftar susunan pemain (DSP) Suwon FC saat melakoni laga pembuka di kandang Incheon United, Sabtu (2/3/2024) sore.
Posisi bek kiri di skuad asuhan Kim Eun-jung diisi Park Cheol-woo, yang memang penghuni reguler sejak musim lalu.
Suwon FC menang dramatis 1-0 lewat gol telat Lee Seung-woo via titik penalti di menit ke-90+10.
Belum tahu alasan pelatih tak membawa Pratama Arhan ke Incheon - apakah kebugaran atau taktikal - tapi dia absen.
Ini sebenarnya cukup dimengerti karena Arhan baru bergabung dengan Suwon FC beberapa pekan, dan kondisinya juga sempat kurang fit saat pemusatan latihan di Jakarta.
Lagi pula, K League 1 2024 baru mulai, perjalanan masih sangat panjang. Kesempatan main bisa terbuka kapan saja, asalkan Pratama Arhan terus berlatih keras.