- Aji Santoso kembali mendapatkan bantuan untuk melatih Persebaya Surabaya pada musim 2020.
- Mustaqim yang sebelumnya menjabat sebagai asisten pelatih Persija Jakarta kini merapat ke Persebaya.
- Kini, Aji telah memiliki tiga asisten pelatih dan masih menunggu satu sosok lagi.
SKOR.id - Pelatih Aji Santoso mendapat tambahan bantuan untuk menakhodai Persebaya Surabaya pada musim 2020. Legenda sepak bola Indonesia, Mustaqim, resmi merapat ke jajaran pelatih tim berjulukan Bajul Ijo tersebut.
Sebelumnya, Mustaqim ikut mengawal Persija Jakarta saat mengarungi Liga 1 2019. Aji Santoso mengaku senang bisa bekerja sama dengan Mustaqim.
"Saya memang sangat membutuhkan sosok asisten pelatih," ujar Aji Santoso, selepas memimpin sesi latihan perdana di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, dilansir dari Antara News.
Baca Juga: Transfer Liga 1, Patrich Wanggai Berseragam Persebaya Surabaya
"Saya senang bisa bekerja sama dengan Mustaqim," kata Aji.
Saat masih menjadi pemain, Mustaqim tercatat pernah berseragam Persebaya Surabaya pada era perserikatan. Selain itu, kariernya sebagai pelatih memang cukup mentereng di kancah sepak bola Tanah Air.
Mustaqim pernah membawa Persela Lamongan menjuarai Divisi II Liga Indonesia, mengantarkan Mitra Kukar promosi ke Divisi Utama pada medio 2007, dan membawa skuad PON Jawa Timur merengkuh medali emas pada tahun 2000 dan 2004.
Baca Juga: Transfer Liga 1 - Persebaya Perkenalkan Pemain Baru saat Sesi Latihan
Bergabungnya Mustaqim akan menambah komposisi asisten pelatih yang sebelumnya telah diisi oleh Uston Nawawi dan Bejo Sugiantoro.
Selain Mustaqim, Persebaya juga telah mengontrak dua pelatih lain, yaitu Benny Van Breukelen sebagai pelatih kiper dan Gaselly Jun Panam sebagai pelatih fisik. Dua nama terakhir sebelumnya bekerja untuk PS Tira-Persikabo.
Meski sudah mengantungi nama-nama tersebut, Aji Santoso masih membutuhkan satu sosok lagi di jajaran asisten pelatih.
Baca Juga: Dilepas Persebaya Surabaya, Miswar Saputra Pindah ke PSM Makassar
"Kemungkinan masih ada satu asisten pelatih lagi yang akan datang. Saya butuh mereka untuk membantu saya dan sebagai teman diskusi," ucap Aji.