- Pengguna Google pasti familiar dengan game dinosaurus.
- Game ini akan muncul ketika komputer tak tersambung dengan internet.
- Meski dianggap game yang lucu namun game ini menyimpan makna yang mendalam.
SKOR.id – Google berikan sesuatu yang menarik untuk penggunanya ketika komputer yang digunakan tak tersambung dengan internet.
Yakni easter egg berupa game dinosaurus disertai dengan garis lurus dan pohon kaktus.
Permainan ini mengharuskan penggunanya untuk menekan tombol spacebar atau spasi agar terhindar dari pohon kaktus.
Hi Skorer, jangan lupa download apps Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa mendapatkan banyak hadiah menarik.
Jika pemain menggunakan ponsel maka dinosaurus bisa melompat ketika layar ponsel di ketuk.
Permainan ini menggunakan karakter dinosaurus jenis Tryannosaurus Rex (T-Rex).
Sebagian pengguna yang memainkan game ini bertanya-tanya mengenai akhir permainan karena terkesan bisa dimainkan tanpa henti.
Tetapi sebenarnya game ini memiliki batas waktu yakni sampai 17 juta tahun.
Hal ini dirancang untuk menyamakan masa eksistensi T-Rex di Bumi dulu
Pembuatan game browser ini muncul pada tahun 2014 lalu.
Nama awal game ini adalah “Project Bolan” yang terinspirasi dari Marc Bolan, penyanyi utama band rock tahun 1970-an, bernama T-Rex.
Game ini diciptakan juga bukan tanpa makna, Sebastien Gabriel selaku Desainer Chrome mengatakan makna dalam game ini adalah kembali ke zaman prasejarah, sebelum ada Wi-Fi.
Gerakan yang kaku juga diangkat dalam game ini untuk memberikan sensasi seperti video game jadul.
Jangan lupa untuk follow dan subscribe akun media sosial kami di:
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Esport lainnya:
Bocoran Tampilan Map World Edge dan 3 Map Baru Apex Legends di Update Season 10
Peluncuran Game Horizon Forbidden West Diundur ke Tahun 2022