- Fiorentina awalnya keras menolak tawaran Juventus untuk memboyong Federico Chiesa.
- Belakangan pemilik Fiorentina melunak dan bersedia bernegosiasi.
- Rocco Commisso akan melepas sang bintang jika harga yang ditawarkan sesuai.
SKOR.id - Fiorentina disebut-sebut enggan melepas pemain bintang mereka, Federico Chiesa ke Juventus.
Mereka tidak ingin mengulang kesalahan seperti saat menjual Federico Bernardeschi dan Roberto Baggio ke klub berjulukan Si Nyonya Tua tersebut.
Namun Rocco Commisso, selaku pemilik Fiorentina, kabarnya melunak dan bersedia bernegosiasi dengan para peminat Chiesa.
"Chiesa memiliki hak untuk mengambil keputusan, jika ia ingin hengkang, selama harga yang ditawarkan sesuai saya tidak akan menghalanginya."
"Berapa klausul pelepasan Lautaro? 111 juta euro? Saya bisa melepas Chiesa dengan harga satu juta euro," kata Comisso, bercanda, saat berbicara dengan Gazzetta dello Sport.
Menurut Commisso, pemain berusia 22 tahun itu sudah memahami apa yang bisa ia raih jika bertahan di Fiorentina.
Berita Fiorentina Lain: Juventus Sepakat dengan Federico Chiesa, tapi Fiorentina Hanya Mau Jual ke Inter Milan
"Chiesa tahu semua tentang Fiorentina, tentang saya ataupun apa yang akan ia dapatkan di sini di masa depan. Jika ia hengkang, saya tidak tahu," ujar Commisso.
"Jika ia ingin ke Juventus, ia tidak memiliki hubungan dengan klub itu, tetapi saat ini saya memiliki hubungan luar biasa baik dengan Federico maupun ayahnya."
Selain soal Chiesa, pengusaha asal Amerika Serikata itu juga bicara tentang para pemain muda Fiorentina serta Franck Ribery yang menjalani musim pertamanya di Italia.
"Saya menyukai (Gaetano) Castrovilli sejak hari pertama, ia fenomenal dan selalu tersenyum. Saya mengapresiasi para pemain muda seperti, Barone, Prade, Iachini, Ferrari, Antognoni, dan Danielli."
Berita Fiorentina Lain: Fiorentina Tolak Tawaran Man United untuk Federico Chiesa
"Ribery adalah seolah pemimpin, seperti saya saat masih bermain meskipun saya hanya bermain di sebuah kampus sementara ia adalah juara. Intinya kepemimpinan adalah hal yang penting."
Pernyataan Rocco Commisso yang bersedia melepas Federico Chiesa nampaknya akan menjadi angin segar bagi Juventus untuk meningkatkan upayanya menggaet pemain 22 tahun tersebut.