- Agen Arturo Vidal sedang sibuk mencari tim baru untuk kliennya yang tak dibutuhkan lagi oleh pelatih Ronald Koeman.
- Gelandang asal Cile itu sering berkomunikasi dengan pelatih Inter Milan, Antonio Conte.
- Namun, Arturo Vidal memiliki ide kembali ke pelukan Juventus.
SKOR.id - Arturo Vidal sudah pasti tak masuk dalam proyek musim depan pelatih anyar Barcelona, Ronald Koeman.
Karena itu, agen gelandang asal Cile tersebut sibuk mencarikan tempat baru untuk kliennya.
Inter Milan yang dibesut Antonio Conte punya peluang besar mendapatkan servisnya, namun sang pemain ingin bereuni dengan Juventus.
Apalagi skuad asuhan Andrea Pirlo itu diperkuat sederet pemain hebat, termasuk Cristiano Ronaldo.
Sumber yang berasal dari tim manajer Arturo Vidal membocorkan keinginan pesepak bola 33 tahun tersebut.
Target di Liga Champions yang akan menentukan pemenang antara Inter Milan dan Juventus.
“Antonio Conte beberapa kali meneleponnya sambil mencoba merayunya, tapi Vidal ingin lebih meyakinkan diri akan melakukan hal-hal hebat di Liga Champions sebelum memberi jawaban,” sumber itu menuturkan kepada La Cuarta.
“Yang menarik baginya adalah ide kembali ke Juventus. Di satu sisi, ada kemungkinan bermain berdampingan dengan Cristiano Ronaldo dan mencoba memenangi Liga Champions. Di sisi lain, fakta bahwa Anda kembali ke rumah, di mana semua orang sudah mengenalnya.”
Arturo Vidal tampaknya sulit melupakan kenangan indah dengan si Nyonya Tua meski telah hengkang pada 2015.
Selama 2011 hingga 2015, ia memperkuat tim asal Turin dalam 171 laga, menghasilkan 48 gol dan 25 assist.
Kini rekannya di lini tengah, Andrea Pirlo, duduk di kursi pelatih. Tentunya faktor itu memudahkan Arturo Vidal dalam adaptasi di petualangan kedua dengan Juventus.
Berita Arturo Vidal Lainnya:
Antonio Conte Ingin Bereuni dengan Arturo Vidal di Inter Milan