- Almarhum Julia Perez merupakan sosok yang akrab dengan sepak bola dan fan Persib Bandung.
- Julia Perez beberapa kali datang ke Stadion Si Jalak Harupat untuk menonton laga Persib.
- Karena hobinya itu, Julia Perez sampai didapuk jadi Duta Sepak Bola untuk minimalisir rusuh.
SKOR.id – Genap tiga tahun yang lalu, artis cantik Julia Perez wafat. Kesedihan mendalam tak hanya dirasakan dunia hiburan, publik sepak bola juga kehilangan.
Artis cantik pelantun Belah Duren ini, kerap hadir di stadion dalam menyemarakkan pertandingan, tepatnya sebagai fan Persib Bandung.
Jupe, demikian mendiang Julia Perez ini dipanggil, kerap hadir di stadion, terutama di Stadion si Jalak Harupat untuk menyaksikan Persib atau Pelita Bandung Raya.
Salutnya, saat menyaksikan pertandingan Persib pada 2008, misalnya, ia tak pernah masuk dengan cuma–cuma. Jupe masuk stadion dengan tiket resmi.
"Tentu saja, buat Panpel saat itu merupakan kehormatan karena kehadiran almarhumah Jupe, menyemarakkan pertandingan," kata Iwan Setiawan.
"Saat itu, Jupe hadir pada pertandingan perdana di bulan Ramadan. Ini menjadi sebuah catatan penting," Ketua Panpel Persib 2008 ini menceritakan kepada Skor.id.
Beberapa tahun kemudian, Jupe jadi lebih sering hadir di Si Jalak Harupat. Terutama, sejak sang kekasih, Gaston Castano, ikut membela Pelita Bandung Raya.
Akhirnya, selebritis yang satu ini semakin akrab di hati penonton sepak bola Bandung. Jupe pun kerap hadir dengan fashion yang nyentrik namun sopan.
Tak pelak, hampir semua penonton di VVIP maupun VIP, terkesima dibuatnya. Yang sempat berswafoto dengannya mengaku senang dan gembira.
"Saya sempat berfoto. Sekarang ia sudah tiada dan foto itu masih ada sampai sekarang, ini kenang-kenangan buat saya ceritakan ke anak cucu, “ ucap Didi Mainaki.
Kehadiran Jupe di stadion terutama di Bandung, bukan tanpa alasan atau hanya karena ingin menyaksikan dan mendukung sang kekasih bertanding.
Kehadirannya, karena keinginan kuatnya menjadi Duta Sepak bola Tanah Air. Saat itu sering terjadi kericuhan dan kekerasan hingga menyebabkan jatuh korban jiwa.
Kampanye ini terus ia lakukan bahkan dalam pertandingan-pertandingan Indonesia Super League (ISL) yang berlangsung di mana saja.
"Saya siap kampanyekan untuk pertandingan demi pertandingan agar selalu berjalan aman. Tak ada lagi kericuhan, kekerasan karena akan merugikan," kata Jupe.
Dengan gaya dan senyuman khasnya, Jupe terlihat begitu semringah ketika Persib melumat PSIS, 3-1 kala itu. Tetapi, sebetulnya bukan itu saja yang diharapakan Jupe.
“Yang membikin saya senang adalah, semua bobotoh ikut senang. Ini dia yang saya inginkan sehingga pertandingan berakhir dengan kegembiraan," ucapnya.
Berita Persib Lainnya:
Belum Ada Rekomendasi, Eks-Kapten Persib Sibuk Sosialisasi Demi Calon Wakil Bupati
Bermula dari Duet, Hubungan Penyanyi Seksi dan Pemain Asing Persib Ini Terjalin
PSBB di Jabar Tak Diperpanjang, Persib Segera Gelar Latihan
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.