- Arsenal memastikan tiket ke semifinal Piala FA.
- Arsenal menyingkirkan tim kejutan, Sheffield United, dengan skor 2-1.
- Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, menyambut baik kepastian timnya lolos ke semifinal Piala FA.
SKOR.id - Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, memiliki target besar setelah memastikan tiket semifinal Piala FA 2019-2020, Minggu (28/6/2020).
Pelatih asal Spanyol itu berharap bisa memberikan gelar juara Piala FA bagi para pendukung The Gunners.
"Ini kesempatan besar untuk mencoba memenangi gelar juara dan bermain di Eropa (pada musim depan)," kata Arteta.
"Kami sudah memainkan empat laga tandang sejak kompetisi dimulai kembali. Kini, kami harus bersiap lagi pada Rabu mendatang," lanjut Arteta.
Arsenal memastikan tiket empat besar setelah menang 2-1 atas Sheffield United di Stadion Bramall Lane, Sheffield.
The Gunners unggul lebih dahulu melalui penalti Nicolas Pepe pada menit ke-25.
Sheffield United mampu menyamakan kedudukan lewat tembakan jarak dekat David McGoldrick pada menit ke-87.
Arsenal harus berterima kasih kepada Dani Ceballos yang mencetak gol kemenangan pada masa injury time.
"Saya sangat senang. Markas Sheffield United merupakan tempat yang sulit untuk meraih kemenangan," ujar Arteta.
"Kami akan kembali ke Stadion Wembley. Saya senang dengan sikap dan performa para pemain," tambah eks-asisten Manchester City itu.
Kepastian lolos membuka peluang Arsenal mempertajam catatan apik di Piala FA.
Arsenal merupakan pemegang gelar terbanyak Piala FA dengan raihan 13 trofi, yang terakhir didapat pada 2017.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
5 Pemain dari Tim Degradasi jadi Juara Liga Inggrishttps://t.co/7DEcpVDpfB— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 28, 2020
Berita Arsenal lainnya: