- Pemain senior Athletic Bilbao, Aritz Aduriz, akhirnya memutuskan untuk pensiun dari dunia sepak bola.
- Penyerang 39 tahun tersebut pensiun akibat cedera pangkal paha yang selama ini dialaminya.
- Aduriz menjadi salah satu pemain paling setia di Athletic Bilbao dengan total pengabdian selama 11 tahun di klub berjulukan La Catedral tersebut.
SKOR.id - Penyerang Athletic Bilbao, Aritz Aduriz, resmi pensiun dari dunia sepak bola.
Jalan karier sepak bola Aritz Aduriz akhirnya terhenti pada 2020.
Pemain 39 tahun tersebut baru saja mengumumkan keputusan pensiunnya sebagai pemain.
Keputusan pensiun tersebut ia umumkan di akun Twitter pribadinya pada Rabu (20/5/2020) waktu setempat.
Dalam pengumumannya tersebut Aduriz memberikan beberapa alasan mengapa akhirnya ia memilih untuk gantung sepatu.
Berita Liga Spanyol lainnya: Atletico Madrid Punya Pemain Cadangan Terhebat di Liga Spanyol
Berita Liga Spanyol lainnya: 10 Protokol Latihan Klub Liga Spanyol di Tengah Pandemi Covid-19
"Akhirnya saat itu datang, saya menemui dokter yang mengatakan bahwa saya harus segera melakukan operasi," ujar Aduriz.
"Saya harus memasang pengganti untuk cedera pangkal paha yang selama ini saya alami dan itu menyebabkan saya tak bisa lagi membantu rekan-rekan di tim," ucapnya.
Aduriz mengungkapkan, tubuhnya seperti berkata 'cukup' kepadanya atas perjalanan kariernya selama ini.
"Cepat atau lambat, saya pasti harus berpamitan dengan dunia yang saya cintai," kata Aduriz.
"Sekaranglah waktu yang tepat untuk saya berpamitan, terima kasih dari hati yang paling dalam," tuturnya.
pic.twitter.com/8WQU5mOMvD— Aritz Aduriz (@AritzAduriz11) May 20, 2020
Berita Liga Spanyol lainnya: Thibaut Courtois: Real Madrid Bakal Kerja Keras Demi Juara Liga Spanyol
Aduriz menjadi salah satu pemain paling setia di Athletic Bilbao.
Ia total menghabiskan waktu 11 tahun bersama klub berjulukan La Catedral tersebut.
Selama berkarir sebagai pesepakbola, Aduriz total tampol dalam 573 laga dan mengumpulkan 219 gol dan 63 assist di lima klub yang berbeda.
Bagi timnas Spanyol, ia berhasil mengoleksi 13 laga dan menyumbang dua gol bagi La Furia Roja.