- PT LIB tak campur tangan atas suksesnya Arema FC menjamu PSM Makassar di Jakarta.
- Arema FC sempat gagal melaksanakan dua pertandingan kandang mereka pada awal putaran kedua Liga 1 2022-2023.
- Pada pekan ke-22, Arema FC berhasil melaksanakan laga kandang walau kalah.
SKOR.id - Arema FC akhirnya bisa menggelar laga kandang pertama untuk putaran kedua Liga 1 2022-2023, Sabtu (4/2/2023) petang.
Namun, skuad asuhan Javier Roca kalah 0-1 dari tamu mereka asal Sulawesi Selatan, PSM Makassar.
Kenzo Nambu menjadi pembuat Arema FC kembali menelan kekalahan kelima beruntun melalui golnya pada menit ke-65.
Selepas laga ini, PT Liga Indonesia Baru sebagai operator Liga 1 buka suara melalui Direktur Munafri Arifuddin.
Menurut lelaki dengan sapaan Appi ini, klub yang bekerja dalam mendapatkan venue mereka menjamu lawan-lawannya.
Itu termasuk pemakaian Stadion PTIK di Jakarta Selatan yang menjadi arena pertandingan Arema FC vs PSM Makassar akhir pekan ini.
"Kami tidak tahu, ini hasil pembicaraan mereka (manajemen Arema FC dengan pengelola stadion) seperti apa," ujar Appi.
Soal kans Stadion PTIK akan terus menjadi markas Arema FC untuk putaran kedua, Appi dan PT LIB belum memgetahuinya.
Seperti diketahui sebelumnya, Arema FC ditolak saat akan memakai stadion di Bantul, Semarang, dan Boyolali.
Efeknya, dua laga kandang Arema FC untuk pekan ke-18 dan pekan ke-21 belum terlaksana.
Harusnya, laga Arema FC vs Borneo FC terlaksana pada 15 Februari 2023. Lalu, partai Arema FC vs Bali United dijalankan pada 30 Januari tahun ini.
Soal kemungkinan seterusnya Arema FC memakai Stadion PTIK sebagai kandang, dikatakan Appi, PT LIB menunggu laporan klub saja.
"Kalau tetap di sini (Stadion PTIK), mereka akan melapor ke kami lalu ditindaklanjuti ke lawan yang belum bertemu Arema FC," ujarnya.
"Kami juga belum tahu, apakah mereka akan tetap seterusnya di sini atau tidak," kata Appi menegaskan.
Lantas, apakah saat Arema FC atau klub lain kesulitan mendapatkan arena laga PT LIB ikut campur?
"Klub terlebih dulu yang mencari dan jika kesulitan maka kami akan ikut membantu tetapi hanya sebagai mediator saja," katanya.
"Yang pasti, kami konsen jangan sampai kembali ada pertandingan yang tertunda," tutur Munafri Arifuddin menutup keterangan.
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Rekap Bursa Transfer Paruh Musim Liga 1 2022-2023
Liga 1 2022-2023: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap