- Arema FC akan mengakhiri perburuan pemain baru sebelum lebaran.
- Arema FC juga sudah mengagendakan acara launching tim dan latihan perdana.
- Soal pemain incaran, Arema FC lebih mengutamakan kebutuhan tim ketimbang nama besar.
SKOR.id - Arema FC sudah memiliki linimasa atau timeline untuk mengakhiri perburuan pemain baru di bursa transfer kali ini.
Manajemen menargetkan bisa melengkapi komposisi pemain Arema FC sebelum lebaran. Hal itu tak terlepas dari beberapa agenda yang sudah disiapkan Arema FC setelah lebaran.
Pada pekan kedua Mei, rencananya Arema FC akan melakukan launching tim untuk mengarungi kompetisi Liga 1 2022-2023.
Lalu pada pekan ketiga Mei, Arema FC akan memulai latihan perdana. Artinya, tim berjuluk Singo Edan memiliki waktu persiapan sekitar 1,5 bulan jika Liga 1 dimulai Juli.
"Untuk launching tim rencananya akan dijadwalkan pada minggu kedua bulan Mei," kata media officer Arema FC, Sudarmaji dalam rilisnya.
"Setelah launching tim dilaksanakan maka berikutnya baru akan diadakan sesi latihan perdana pada minggu berikutnya bulan Mei," ia menambahkan.
Pada bursa transfer Liga 1 kali ini, Arema FC telah mengumumkan empat rekrutan baru, yakni Evan Dimas, Adam Alis, Gian Zola, dan Andik Randika Rama.
Selain itu, tim asuhan Eduardo Almeida juga sudah mendapatkan tanda tangan dari tiga pemain asingnya di musim lalu.
Mayoritas pemain inti Arema FC di Liga 1 2021-202 pun dipastikan akan dipertahankan. Maka Arema FC sepertinya tidak terlalu banyak membutuhkan tambahan pemain.
Tim Singo Edan hanya masih berburu pemain asing untuk menggantikan posisi yang ditinggalkan Carlos Fortes.
Untuk itu, Arema FC lebih menekankan pada kebutuhan tim ketimbang berusaha mendatangkan nama besar.
"Untuk saat ini belum ada pembahasan soal itu (mendatangkan eks-bintang dunia)," ujar Sudarmaji.
"Manajemen dan tim pelatih kini lebih fokus untuk membangun komposisi tim yang solid sebagai persiapan musim depan," ia menambahkan.
Berita Arema FC Lainnya:
Bursa Transfer Liga 1: Arema FC Ikat Evan Dimas, Gian Zola, dan Adam Alis
Jawaban Manajemen Arema FC soal Pemain Lokal yang Dipertahankan