- Gelandang Kawasaki Frontale, Ao Tanaka, kabarnya dapat tawaran dari Liga Jerman.
- Ia ditawar klub kasta kedua, Fortuna Dusseldorf.
- Tanaka tak ikut berlaga di Liga Champions Asia.
SKOR.id - Gelandang Kawasaki Frontale, Ao Tanaka, bisa saja segera hijrah ke Liga Jerman.
Laporan dari Sports Hochi di Jepang mengatakan bahwa ia mendapat tawaran dari klub Liga Jerman, Fortuna Dusseldorf.
Tanaka kabarnya akan dipinjam selama semusim dengan opsi pembelian permanen.
Kabar ini semakin bisa dibilang benar adanya dengan pengumuman yang dilakukan oleh Kawasaki Frontale.
Mereka tak akan membawa Ao Tanaka ke gelaran babak grup Liga Champions Asia yang akan dihelat di Uzbekistan.
Pemain berusia 22 tahun itu juga masih akan membela timnas U-24 Jepang di Olimpiade Tokyo musim panas ini, sebelum bergabung ke klub barunya nanti jika transfer benar terjadi.
Berposisi sebagai gelandang bertahan, Ao Tanaka memang hampir tak tergantikan di lini tengah Kawasaki Frontale.
Musim ini ia hanya absen berlaga pada satu pertandingan saja di Meiji Yasuda J1 League, bermain 20 kali, dan jadi starter 18 kali.
Ia dua kali membawa Kawasaki Frontale juara J1 League, dua kali juara Piala Super Jepang, dan masing-masing sekali juara Piala Kaisar dan J.League Cup.
Tanaka juga terpilih jadi Pemain Muda Terbaik J.League tahun 2019, dan musim lalu terpilih masuk dalam Best XI J.League 2020.
Ia adalah produk asli akademi pemain muda Frontale sebelum kemudian debut di J1 League pada September 2018.
Jika gabung Fortuna Dusseldorf, Tanaka akan bermain bersama Shinta Karl Appelkamp. Ia adalah pemain kelahiran Jepang, memiliki ibu orang Jepang dan ayah orang Jerman, meski kini lebih memilih membela timnas Jerman.
Musim ini Fortuna Dusseldorf gagal promosi dengan hanya menempati urutan kelima klasemen akhir kasta kedua Liga Jerman.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
YANG TERBAIK DI J1 LEAGUE - BULAN MEI
Mulai dari penyerang Denmark sampai penyerang Brasil, sepanjang bulan Mei 2021, beberapa pemain dan pelatih tampil gemilang di @J_League_En
Selengkapnya: https://t.co/p8CO8vAsDe pic.twitter.com/gaJ5VY31rC— SKOR.id (@skorindonesia) June 15, 2021
Berita J.League Lainnya:
Rapor Pemain ASEAN di J.League Pekan Ke-18: Assist Indah Chanathip usai Kembali dari Cedera
Gol Beruntun Iniesta: Kali Ini Bawa Vissel Kobe Raih Kemenangan