- Memphis Depay menjadi penyelamat Barcelona dari kekalahan di Athletic Bilbao.
- Barcelona bermain 1-1 melawan Athletic Bilbao di San Mames, Minggu dini hari WIB.
- Griezmann menyanjung penampilan Depay yang menurutnya akan sukses di Barcelona.
SKOR.id - Penyerang Barcelona, Antoine Griezmann memuji Memphis Depay setelah timnya ditahan 1-1 oleh Athletic Bilbao.
Barcelona harus bersusah payah mencari poin di San Mames, setelah tertinggal gol Inigo Martinez sejak menit ke-50.
Beruntung, Memphis Depay berhasil menyelamatkan Barcelona dari kekalahan lewat gol perdananya untuk klub, 15 menit sebelum bubaran.
Sepeninggal Lionel Messi, Depay diharapkan bisa menjadi andalan di tim asuhan Ronald Koeman dalam mencari banyak gol.
Menanggapi penampilan penyerang Belanda itu, Griezmann mengaku antusias dan optimistis Depay bisa sukses di klub Katalunya.
"Memphis adalah pemain hebat, senang memiliki seseorang seperti sekelas itu," kata Griezmann setelah laga.
Kendati mengaku kehebatan Depay, Griezmann menyadari Barcelona tidak tampil bagus di San Mames.
"Namun, secara keseluruhan kami tidak memainkan permainan yang bagus, itu sulit sejak awal," tambahnya.
"Mereka menekan dengan sangat baik, dan ini adalah hal-hal yang harus kami tingkatkan, tetapi ini adalah poin dan kami tidak memainkan permainan yang bagus.
"Musim baru saja dimulai, dan kami tahu setiap pertandingan akan sulit, dan kami harus menderita hingga akhir musim."
Berpasangan di lini depan, Griezmann dan Memphis diharapkan bisa mempertahankan kemitraannya tersebut hingga waktu lama.
Kini, skuad Blaugrana akan mempersiapkan diri bangkit untuk menghadapi duel lawan Granada di Camp Nou pada 29 Agustus.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, Helo, dan Pinterest, serta dengarkan Podcast kami di Spotif.
Inter Milan Tekuk Genoa 4-0, Simone Inzaghi Sesumbar soal Formasi Baru https://t.co/BUFvSe3hpy— SKOR.id (@skorindonesia) August 22, 2021
Berita Liga Spanyol Lainnya:
Update Bursa Transfer Liga Spanyol 2021-2022 Lengkap
Hasil dan Klasemen Liga Spanyol, Sabtu (21/8/2021): Real Betis Ditahan Imbang Cadiz