- Xavi tak mau ambil risiko dengan menurunkan Ansu Fati lawan Granada akhir pekan ini.
- Pelatih Barcelona itu akan menunggu kondisi Ansu Fati hingga benar-benar fit.
- Pemain muda itu kemungkinan bisa diturunkan lawan Real Madrid di ajang Piala Super Spanyol.
SKOR.id - Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, mengonfirmasi bahwa Ansu Fati kemungkinan fit untuk tampil di Supercopa de Espana atau Piala Super Spanyol lawan Real Madrid.
Barcelona akan menghadapi Granada, Sabtu (8/1/2022), dalam lanjutan Liga Spanyol. Namun Xavi tak mau ambil risiko dengan menurunkan Ansu Fati akhir pekan ini.
Meski demikian, suksesor Ronald Koeman tersebut akan terus memantau kondisi sang pemain muda dan menegaskan Ansu Fati segera kembali fit dan berpeluang dimainkan di laga El Clasico pekan depan.
“Ansu baik. Saya ragu apakah ia siap untuk pertandingan besok, untuk sekarang saya lebih baik menunggu karena terakhir kali ia mengalami kambuh.
"Kami ingin Ansu Fati dalam kondisi 100 persen, dan tahu ia akan kembali adalah kabar spektakuler untuk kami,” terang Xavi dalam konferensi pers jelang laga kontra Granada.
“Ia bekerja dengan sangat baik dan menunjukkan ambisi. Ia mampu membuat perbedaan besar.
"Ia pemain fundamental dan kami tak mau ambil risiko kehilangan dia untuk sisa musim. Saya lebih baik menunggunya dalam kondisi fisik terbaik,” Xavi menambahkan.
Terlepas dari keputusannya menunggu Ansu Fati pulih hingga jelang laga melawan Real Madrid, Xavi menekankan saat ini ia dan tim belum memikirkan partai El Clasico.
Mantan arsitek Al Sadd itu justru menegaskan hanya fokus mempersiapkan tim menghadapi Granada di akhir pekan.
“Kami menyiapkan ini tanpa memikirkan tentang Real Madrid. Kami menunggunya hingga pulih bukan karena pertandingan berikutnya lawan Real Madrid,” Xavi menjelaskan.
Barcelona saat ini menempati peringkat lima klasemen sementara, satu poin di atas peringkat enam Rayo Vallecano dan satu angka di belakang Atletico Madrid.
Mereka juga hanya dua poin di belakang tim peringkat tiga Real Betis, jadi berpeluang menembus zona Liga Champions weekend ini jika berhasil mendapat poin maksimal.
Dalam kesempatan yang sama, Xavi juga membahas Ousmane Dembele, yang ramai diperbincangkan belakangan ini.
Sejumlah media menilai pemain Prancis ini berpeluang melakoni pertandingan terakhirnya untuk Blaugrana, kecuali ia sepakat menandatangani kontrak anyar.
“Ia bagian dari skuad ini. Ia bermain hampir tanpa latihan sama sekali, dan ia membuat perbedaan,” jelas Xavi.
“Kami membutuhkannya, ia menunjukkan sikap yang baik. Ia akan menjadi pemain penting untuk kami dan ia adalah bagian dari skuad,” tandasnya.
Mauricio Pochettino Kena Masalah, Zinedine Zidane Bakal Jadi Pelatih PSG 5 Bulan Lagi
Klik link untuk baca https://t.co/oH1fvfrpax— SKOR.id (@skorindonesia) January 7, 2022
Berita Barcelona Lainnya
Philippe Coutinho Hengkang, Barcelona Masih Belum Bisa Daftarkan Ferran Torres
Hasil Undian 16 Besar Copa del Rey, Barcelona Kembali Bertemu Athletic Bilbao