- Pep Guardiola disambut hangat dalam lawatannya ke Stadion Santiago Bernabeu.
- Dalam laga Real Madrid kontra Manchester City, Guardiola tak terima perundungan dari suporter tuan rumah.
- Hal ini berbeda jauh ketika sang pelatih masih menjabat sebagai pelatih Barcelona.
SKOR.id - Manajer Manchester City, Pep Guardiola, mendapatkan sambutan hangat saat melawat ke Stadion Santiago Bernabeu, markas Real Madrid, Rabu (26/7/2020).
Dalam laga babak 16 besar Liga Champions ini, anak asuh Guardiola berhasil curi kemenangan dengan skor 2-1.
Namun sepanjang pertandingan, laporan AS menyebut bahwa sambutan hangat diterima mantan pelatih Barcelona ini.
Baca Juga: Liga Champions, Alasan Ibrahimovic Tak Perpanjang Kontrak di AC Milan
Fenomena tersebut menimbulkan tanda tanya, terlebih bagaimana singgungan Guardiola dan fan Real Madrid yang kerap menegang pada era 2008-2012.
Selain karena rivalitas Barcelona dan Real Madrid, kerasnya suara Guardiola menyangkut kemerdekaan Catalunya juga sempat menjadi masalah.
Pilihan politik Guardiola membawa sang pelatih menjadi ikon Catalunya di sepak bola Spanyol kala itu.
Baca Juga: Real Madrid vs Man City: Kekalahan di Hari Bersejarah Benzema
Tensi pun meninggi setiap Pep Guardiola menyambangi Santiago Bernabeu, meski sang pelatih belum pernah menyematkan pita kuning di kandang Madrid.
Hangatnya sambutan suporter Real Madrid juga berarti sudah adanya segregasi antara sepak bola Spanyol dengan urusan politik.
Guardiola sempat dikecam oleh beberapa politisi Spanyol mengenai aksinya, dan membuat panas arena kompetisi sepak bola Spanyol dan Barcelona.