- Tim Mobile Legends Ladies milik RRQ, RRQ Mika menjadi salah satu tim yang diperhitungkan.
- Meski terbilang baru, RRQ Mika bisa dibilang menjadi tim yang cukup kuat.
- Ternyata dalam pembentukan RRQ Mika, Vivi punya peran penting didalamnya.
SKOR.id - RRQ baru saja membentuk tim Mobile Legends ladies yang diberi nama RRQ Mika.
Meski baru, RRQ Mika menjadi salah satu tim Mobile Legends Ladies yang diperhitungkan dalam skena kompetitif.
Salah satu dari anggota tim RRQ Mika adalah sosok yang tak asing lagi di dunia esport, yakni RRQ Vivi.
Vivi, sebelumnya mantan anggota tim PUBG Mobile RRQ Hikari sebelum kini bergabung dengan tim RRQ Mika.
Dalam wawancara bersama ONE Esports, CEO RRQ, Andrian Pauline buka suara soal penunjukkan Vivi.
Vivi disebut oleh bos RRQ itu punya peran penting untuk tim RRQ Mika sehingga kembali masuk dalam tim.
"Alasan kami pilih Vivi kembali ke RRQ Mika sederhana, walau Vivi di PUBG Mobile tak terlalu berkembang tapi value dia dari kegiatan-kegiatan yang lain, kontribusinya untuk konten atau menggiring fans cukup terbukti," jelas CEO RRQ Esports, Andrian Pauline (AP), dikutip dari One Esports.
"Vivi bisa dibilang sebagai fans darling, jadi ketika awal dia menginisiasi untuk membuat itu (tim ML Ladies) saya dukung," ungkapnya.
"Saya bilang tak apa, dicoba dulu saja apapun yang terjadi harus diterima, jelek atau berkembang. Intinya saya ingin Vivi tetap di RRQ," tuturnya.
"Tidak ada yang tahu ke depannya kariernya dan tim gimana, mungkin dia tidak main atau dibelakang layar, satu yang pasti, pemain lain tahu bahwa Vivi lah yang awalnya ingin membuat divisi ini," tambah AP.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
EVOS Zeys Ungkap Rahasia Dibalik Meta Lunox Tank di MPL ID Season 7 https://t.co/p0XT8Tx6q4
— SKOR.id (@skorindonesia) May 28, 2021
Berita Mobile Legends lainnya:
Tips Menjadi Offlaner yang Benar di Mobile Legends: Auto MVP
Sering Main Mobile Legends: Bang Bang, Adipati Dolken akan Bentuk Tim Esports