- Juventus menang telak 3-0 atas Barcelona pada matchday terakhir grup G Liga Champions, Rabu (9/12/2020) dini hari WIB.
- Tiga gol Juventus dicetak melalui brace Cristiano Ronaldo dan Weston McKennie.
- Pelatih I Bianconeri, Andrea Pirlo, memberikan pujian untuk semua anak asuhnya.
SKOR.id - Pelatih Juventus, Andrea Pirlo, memberikan apresiasi untuk anak asuhnya setelah berhasil mengalahkan Barcelona.
Juventus sukses menutup laga terakhir grup G Liga Champions dengan kemenangan kala melawat ke markas Barcelona, Rabu (9/12/2020) dini hari WIB.
Tiga gol yang dihasilkan Juventus melalui brace Cristiano Ronaldo serta satu gol Weston McKennie tidak mampu dibalas oleh kubu Blaugrana.
Pada laga ini, Cristiano Ronaldo bisa dibilang menjadi pahlawan kemenangan Juventus dengan dua gol yang diciptakannya.
Namun, Andrea Pirlo ingin memberikan kredit positif untuk seluruh punggawa La Vecchia Signora yang tampil apik sepanjang pertandingan.
"Juve tampil bagus, Ronaldo membantu dengan dua golnya, tapi kami harus memberi ucapan selamat untuk semua anggota tim yang memainkan laga sempurna ini," kata Pirlo di laman Juventus.
"Kami cukup bagus menahan posisi, kami sudah bersiap untuk memanfaatkan keunggulan di lini tengah, Ramsey dan McKennie bergerak dengan sangat baik," ia menambahkan.
Tambahan tiga poin membuat Juventus lolos ke babak 16 besar Liga Champions dengan menyandang status juara grup.
Meski begitu, Andrea Pirlo tidak ingin berlarut-larut dalam euforia dan fokus kepada pertandingan berikutnya.
"Kemenangan ini memberikan kepercayaan diri dalam apa yang kami kerjakan. Ini prestasi, tapi kami harus melupakannya dan memikirkan tentang kompetisi besok," kata Pirlo.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Ada Wajah Maradona di Nominal Tertinggi Mata Uang Argentina https://t.co/bnEJQqplaE— SKOR Indonesia (@skorindonesia) December 8, 2020
Berita Juventus Lainnya:
Klasemen Akhir Liga Champions: Juventus Geser Barcelona, Chelsea Juara Grup E
Cristiano Ronaldo, Pemain dengan Mental Terkuat Versi Eks-Pelatih Juventus