- Angel Di Maria mendapat cedera pada pertandingan ofisial pertamanya bersama Juventus.
- Pemain asal Argentina ini diprediksi absen hingga satu bulan.
- Massimiliano Allegri harus memiliki alternatif formasi tanpa Di Maria yang cedera.
SKOR.id - Massimiliano Allegri tengah menyiapkan formasi tanpa Angel Di Maria, pemain anyar yang cedera di laga perdana melawan Sassuolo. Ada tiga alternatif yang bisa digunakan Allegri selama Di Maria absen.
Angel Di Maria langsung tampil memukau pada pertandingan perdananya bersama Juventus melawan Sassuolo, akhir pekan kemarin.
Saat itu dia menjadi starter dalam formasi 4-4-2 pilihan Allegri. Pemain timnas Argentina tersebut langsung unjuk gigi dengan mencetak gol dan satu assist untuk Dusan Vlahovic.
Namun, debut gemilang Di Maria diganggu oleh cedera sang pemain. Pada menit ke-66 eks pilar Real Madrid ini terpaksa meninggalkan lapangan lebih dulu karena cedera.
Menurut pemeriksaan medis, dia mengalami masalah pada otot paha kiri dan dalam 10 hari kondisinya akan dievaluasi.
Artinya, setidaknya Angel Di Maria akan absen di dua pertandingan, melawan Sampdoria dan AS Roma. Massimiliano Allegri mesti putar otak untuk mengantisipasi absensi Di Maria.
Namun melihat usia sang pemain, ada kemungkinan proses pemulihan butuh waktu lebih lama, hingga satu bulan. Lalu, bagaimana Allegri menyiapkan timnya tanpa Di Maria?
Berikut alternatif formasi Juventus tanpa Angel Di Maria
1. 4-3-3
Solusi pertama yang paling memungkinkan adalah Juventus memainkan formasi 4-3-3. Juan Cuadrado dan Filip Kostic bisa bermain dari sayap sementara Dusan Vlahovic tetap sebagai penyerang tengah.
Dengan formasi ini, Vlahovic bisa lebih agresif dalam menyerang ketimbang saat menghadapi Sassuolo.
2. 4-4-2
Hipotesis kedua adalah Juventus bermain dengan skema 4-4-2. Dalam skema ini, Juan Cuadrado dan Filip Kostic akan berperan gelandang kanan dan kiri, sementara Manuel Locatelli dan Weston McKennie (atau Adrien Rabiot jika dia bertahan) ada di posisi gelanan tengah.
Moise Kean akan menjadi tandem Dusan Vlahovic dalam upayanya menjebol gawang lawan.
3. 3-5-2
Juventus dengan formasi 3-5-2 menjadi opsi ketiga atau terakhir yang bisa digunakan Allegri saat Di Maria masih di ruang perawatan.
Dalam formasi ini Juan Cuadrado dan Kostic mengisi sayap kanan dan kiri, sementara tiga lainnya, Denis Zakaria, Manuel Locatelli, dan Weston McKennie melengkapi formasi lima pemain tengah.
Untuk posisi pemain belakang, Alex Sandro kemungkinan dikorbankan karena Allegri hanya memakai Danilo, Leonardo Bonucci, dan Bremen sebagai pertahanan.
Dusan Vlahovic masih ditemani Moise Kean di lini depan.
Berita Juventus Lainnya
Juventus Ogah Bayar Transfer Memphis Depay, 4 Pemain Jadi Alternatif
Bisa Absen Satu Bulan karena Cedera, Ini Laga Juventus Tanpa Angel Di Maria