- Minggu (22/8/2021), Alex Albon memenangi ajang balap mobil DTM di Nurburgring, Jerman.
- Alex Albon mengaku sangat gembira meraih kemenangan perdananya di ajang DTM.
- Pembalap pengganti di Red Bull Racing tersebut berada di peringkat keempat klasemen sementara DTM 2021.
SKOR.id - Alexander Albon atau biasa dipanggil dengan Alex Albon baru saja meraih kemenangan perdananya di ajang balap mobil DTM 2021.
Minggu (22/8/2021), Albon sukses meraih kemenangan setelah pole position saat kualifikasi DTM di lintasan basah Nurburgring, Jerman.
Mengendarai mobil berbendera AlphaTauri AF Corsse, pembalap Thailand itu unggul atas saingan terberat dari Tim Mercedes, Daniel Juncadella.
Kemenangan ini menjadi yang pertama bagi Albon sejak finis pertama saat GP Rusia di Sochi pada ajang Formula 2 (F2) 2018.
Juga membalas nasib sial karena gagal finis saat balapan pertama di Nurburgring pada balapan sebelumnya, di ajang sama.
Pembalap yang masih berharap kembali ke ajang Formula 1 (F1) tersebut merasa gembira dengan kemenangan kali ini.
Trofi di Nurburgring, Jerman, menjadi bukti bahwa Albon masih memiliki ketajaman balapan yang tinggi.
"Dari pole jadi kemenangan pertama saya di DTM. Terima kasih kepada seluruh tim," ucap Albon dalam Instagram.
View this post on Instagram
Kemenangan akhir pekan lalu juga menjadi tren positif untuk posisi peringkat Albon dalam klasemen sementara DTM 2021.
Sebelum menang di Nurburgring, Albon yang kini berstatus pembalap pengganti Red Bull Racing, telah mengoleksi dua podium saat finis ketiga di Monza dan Zolder.
Pembalap 25 tahun tersebut kini mengumpulkan 47 poin dan berdiri di urutan ke-4 klasemen sementara DTM 2021.
Meski menikmati ajang balap DTM, jauh dalam lubuh hatinya, Albon masih berharap peluang untuk kembali naik takhta ke ajang balap F1.
Namun, mengingat AlphaTauri maupun Red Bull ingin mempertahankan skuad saat ini, peluang Albon adalah membalap di IndyCar 2022.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, Helo, dan Pinterest, serta dengarkan Podcast kami di Spotify.
Valentino Rossi Takut Menghadapi Kehidupan usai Pensiun dari MotoGP https://t.co/iGXIG5VJtr— SKOR.id (@skorindonesia) August 23, 2021
Berita Formula 1 Lainnya:
Beda Gaya Balap, Sergio Perez Sulit Minta Saran Max Verstappen