- Seorang remaja di Sidoarjo tega membakar rumah tetangganya akibat kecanduan gim online, Sabtu (8/5/2021).
- Pelaku yang diketahui masih duduk di bangku SMP tersebut tega membakar rumah tetangganya akibat gagal melakukan pencurian untuk melakukan top-up gim online.
- Menurut pihak kepolisian, sang pelaku melakukan pencurian yang berujung pembakaran akibat larangan keluarga.
SKOR.id - Pihak polsek Candi, Sidoarjo, ungkap alasan dibalik pembakaran rumah oleh remaja pecandu gim online.
Jagat gim online di Indonesia dihebohkan dengan kabar memprihatinkan dari Sidoarjo.
Pasalnya seorang remaja yang kecanduan gim online tega membakar rumah tetangganya di Kecamatan Candi, Kota Sidoarjo, Jawa Timur, Sabtu (8/5/2021).
Insiden tersebut terjadi akibat sang pelaku yang ternyata masih duduk di bangku SMP berusaha mencuri di rumah sang tetangga.
Usaha pencariannya nihil, pelaku yang kesal kemudian membakar kasur di rumah tetangganya tersebut.
Akhirnya rumah sang tetangga hangus dilalap Si Jago Merah, bahkan satu rumah di sampingnya ikut terbakar.
Pelaku yang kemudian diamankan polisi tersebut lantas diamankan pihak kepolisian sektor (polsek) Candi.
Dari penyelidikan awal, polsek Candi berhasil mengetahui alasan awal pelaku mencuri yang berakhir dengan pembakaran rumah.
"Si anak ini pernah dimarahi orang tuanya akibat gim online," ujar Kapolsek Candi, Kompol Yulie Khrisna.
"Namun pemicunya masih didalami Unit PPA Polresta Sidoarjo, Saya tidak paham apakah pemicunya akibat game online atau tidak," ucapnya.
Skor Indonesia juga sempat menghubungi pemilik akun Twitter @bukanaltertitik, Gwen, yang pertama kali mengunggah kasus tersebut di media sosial hingga akhirnya viral.
Menurut Gwen pelaku disebut bukanlah dari keluarga yang tak mampu.
Namun Gwen meyakini bahwa apa yang dikatakan Kompol Yulie Khrisna soal pelaku yang sempat dimarahi orang tuanya benar adanya.
Nih video lengkapnya ya
Kejadian abis isya tadi sih
Lokesyen :
Candi, Sidoarjo.
1 rumah dibakar, bonus separo rumah lainnya kebakar jg sama si bocah :') pic.twitter.com/rF2LcyS7is— peach (@bukanaltertitik) May 8, 2021
Pasalnya sebelum aksi percobaan pencurian yang berujung pada pembakaran tersebut, sang pelaku diduga sudah melakukan pencurian di berbagai lokasi di sekitar rumahnya.
Bahkan korban yang rumahnya dibakar sempat kehilangan sejumlah uang yang diduga juga ulah si pelaku.
"Beberapa kali memang sempat ada kejadian kehilangan bahkan kotak amal di warung-warung sekitar yang diduga dicuri si pelaku ini," ucap Gwen.
"Pemilik rumah yang terbakar itu juga sempat kehilangan uang kurang lebih Rp1,6 juta yang diduga dicuri si anak ini," tuturnya menjelaskan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Klasemen Indonesian eFootball Cup 2021 Usai Pekan Kedua Grup B: PSIM Yogyakarta Amankan Posisi Puncak https://t.co/RyWh12MyBV— SKOR.id (@skorindonesia) May 9, 2021
Berita esport lainnya:
Rekap DPC China 2021 Season 2 Pekan Keempat: PSG.LGD dan Elephant Merangkak Naik