- Saat ini sudah terpilih beberapa nama yang akan membela Indonesia di ajang SEA Games 2021.
- Timnas esports Mobile Legends Indonesia sendiri mengantongi nama pemain-pemain profesional.
- Ex Esports Manager Moonton Indonesia, Lius Andre, menyampaikan jika Vyn dan Luminaire tak cocok jika disatukan di mid lane.
SKOR.id - Saat ini sudah terpilih beberapa nama yang akan membela Indonesia di ajang SEA Games 2021.
Timnas esports Mobile Legends Indonesia sendiri mengantongi nama pemain-pemain profesional.
Pemain-pemain profesional dari berbagai macam tim ini membentuk sebuah dream team.
Meski banyak nama pemain profesional namun permainan tim tetap harus di analisis.
Ex Esports Manager Moonton Indonesia, Lius Andre, menyampaikan jika Vyn dan Luminaire tak cocok jika disatukan di mid lane.
Hal ini ia ungkapkan saat berada di kanal YouTube Jonathan Liandi.
"Mid Luminaire dan roam nya Kiboy karena kalau Ican (Luminaire) sama Vyn map jelas terang solnya kalau melihat teori mereka makronya tinggi," jelasnya.
"Bakal jadi kendala enggak sih karena Vyn juga pernah main di midlaner, otomatis dia punya decision dan pehitungan sendiri, mereka juga berbeda tim, berbeda play style masing-masing," tambahnya.
Cara bermain yang berbeda tak menutup kemungkinan dapat membuat James selaku pelatih pusing.
Oleh karena itu menurut Lius Andre kedua pemain ini kurang cocok jika disatukan di mid lane.
Berita Esports lainnya:
Kriteria Pemain Timnas Mobile Legends Menurut Acil
Mobile Legends Hadirkan Item Defense Terbaru