- Saat ini berbagai tim telah mengumumkan roster mereka baik untuk MPL maupun MDL.
- Sayangnya roster andalan Bigetron yakni Renbo tak terdaftar di kedua turnamen tersebut.
- Melalui kanal YouTube Ryan KB, Renbo menyatakan bahwa dirinya saat ini sedang rehat.
SKOR.id - Saat ini berbagai tim telah mengumumkan roster mereka baik untuk MPL maupun MDL.
Sayangnya roster andalan Bigetron yakni Renbo tak terdaftar di kedua turnamen tersebut.
Tak masuknya Renbo di turnamen musim ini banyak membuat penggemar bertanya-tanya.
Untuk menjawab penasaran banyak penggemar, analis Mobile Legends, Ryan KB, dalam konten di kanal YouTube miliknya langsung menanyakan hal tersebut.
"Gua rehat, gua nunggu Kenn season depan," jawab Renbo.
Kenn sendiri merupakan pemain yang cukup baru di Bigetron yang memiliki potensi besar.
Ia masih belum bisa terdaftar menjadi roster MPL Indonesia dikarenakan masih berusia 15 tahun.
Sedangkan MPL Indonesia memiliki persyaratan usia minimal 16 tahun.
Saat ini Bigetron Alpha sudah memperkenalkan tujuh pemain yang akan berjuang di turnamen bergengsi MPL Indonesia Season 10.
Mereka adalah Kyy, Falah, Moreno, Maxx, Rippo, Matt dan Xorizo.
View this post on Instagram
Berita Mobile Legends lainnya:
Game Corner: Tips Ampuh Dapatkan Win Streak Solo Rank Mobile Legends
Deretan Prestasi Luar Biasa LJ di Skena Kompetitif Mobile Legends