- Simak rapor impresif Akihiro Ienaga bersama Kawasaki Frontale musim ini.
- Dari 29 penampilan di Meiji Yasuda J1 League 2022, 26 di antaranya Ienaga main sebagai starter.
- Sejak Agustus lalu, Ienaga main delapan kali dan mencetak empat gol.
SKOR.id - Akihiro Ienaga memiliki rapor positif bersama Kawasaki Frontale di Meiji Yasuda J1 League 2022 sejak Agustus silam.
Pemain yang berposisi sebagai sayap kanan merupakan figur senior di Kawasaki Frontale.
Meski usianya sudah 36 tahun, Akihiro Ienaga rupanya tetap menjadi andalan untuk mengisi line-up pemain.
Dari 29 pertandingan yang dilakoni, Akihiro Ienaga hanya tiga kali masuk sebagai pengganti. Sisanya nama dia selalu masuk daftar Starting XI pemain.
Sepanjang musim ini, dia telah mengoleksi 10 gol dan empat assist di J1 League
Konsistensi Ienaga inilah yang mendapat acungan jempol, terutama sejak Agustus lalu.
???? Kawasaki Frontale used Akihiro Ienaga!
???? It's super effective! pic.twitter.com/I02dU0Xo1A— J.LEAGUE Official EN (@J_League_En) September 30, 2022
Akihiro Ienaga memiliki catatan positif sejak bulan lalu. Dia tampil di delapan kesempatan hingga sebelum jeda internasional dua pekan dilam.
Dari delapan penampilannya tersebut, ia berkontribusi empat gol dan tiga assist, dengan hanya sekali menelan kekakalahan.
Efektivitas Ienaga juga terlihat dari delapan tembakan serta 14 peluang yang dia ciptakan sepanjang periode tersebut.
Maka dari itu, tak salah menyebut Akihiro Ienaga sebagai salah satu sosok penting yang membawa Kawasaki Frontale masih berada dalam persaingan gelar Meiji Yasuda J1 League 2022.
Kawasaki Frontale saat ini berada di urutan dua klasemen sementara dengan 54 poin, tertinggal lima dari Yokohama F.Marinos.
Mereka akan tandang ke Stadion Sapporo Atsubetsu untuk menghadapi Hokkaido Consadole Sapporo, Sabtu (1/10/2022).
Beritya J.League Lainnya
Sagan Tosu Umumkan Perpanjangan Kontrak untuk Pelatihnya Kenta Kawai
Pemain Muda Sagan Tosu Resmi Dikontrak Bayern Munchen