- Astralis harus rela jika tiga pemain andalannya hengkang.
- Mereka adalah Peter "dupreeh" Rasmussen, Emil "Magisk" Reif, dan sang pelatih Danny "zonic" Sorensen.
- Ketiganya kompak meninggalkan Astralis pada Rabu (29/12/2021) waktu setempat.
SKOR.id - Tahun 2021 ini nampaknya bukan tahun yang bagus untuk salah satu tim terkuat di skena kompetitif CS:GO yaitu Astralis.
Pasalnya menjelang akhir tahun 2021 ini, Astralis harus rela jika tiga pemain andalannya hengkang.
Mereka adalah Peter "dupreeh" Rasmussen, Emil "Magisk" Reif, dan Danny "zonic" Sorensen.
Ketiganya kompak meninggalkan Astralis pada Rabu (29/12/2021) waktu setempat.
Hal ini semakin memperlengkap bahwa skuad legendaris dari Astralis kini tinggal menyisakan Lukas "gla1ve" Rossander dan Andreas "Xyp9x" Højsleth saja.
Ketiganya pun sudah tidak masuk roster aktif dari Astralis sejak hasil buruk pada PGL major Stockholm pada November lalu.
Rentetan hasil buruk dari Astralis pada 2021 ini tak lepas dari hengkangnya sang AWPer andalan mereka, Nicolai “dev1ce” Reedtz, ke Ninja in Pyjamas.
Semenjak itu, performa Astralis menjadi angin-anginan sehingga tahta mereka harus tergeser oleh Natus Vincere yang memborong berbagai gelar major pada tahun 2021 ini.
Today, we bid farewell to three Astralis legends. Best of luck, Peter, Emil and Danny. You will forever be a part of the #AstralisFamily. Thank you for everything. We will see you later. ❤️@dupreeh@MagiskCS@zonic pic.twitter.com/sNe4qcDnLm— Astralis Counter-Strike (@AstralisCS) December 29, 2021
Kini Astralis pun tinggal menyisakan roster-roster baru seperti Bubzkji, k0nfig, dan blameF.
Mengenai masa depan ketiga orang tersebut hingga saat ini masih belum diketahui kejelasannya.
Berbagai rumor pun berhembus, mulai dari ketiganya akan bergabung dengan Ninja in Pyjamas menyusul dev1ce hingga rumor kedekatan mereka bertiga ke Team Vitality.
Bocoran Kolaborasi PUBG Mobile X Jujutsu Kaisen, Ada 4 Karakter yang Akan Muncul
Klik link untuk baca https://t.co/9E8bmQ0ksD— SKOR.id (@skorindonesia) December 28, 2021
Berita Esport lainnya:
5 Transfer Esports Paling Menggemparkan Sepanjang Tahun 2021