- Aerowolf yang juga dikenal Genflix Aerowolf resmi membubarkan tim divisi Mobile Legends dan PUBG Mobile.
- Hanya tersisa satu divisi esports yakni Free Fire, yakni hasil kolaborasi dengan tim lainnya, MBR Esports.
- Sebelumnya memang sudah beredar rumor Aerowolf mengalami masalah keuangan.
SKOR.id - Skuad Aerowolf yang dulunya adalah Genflix Aerowolf resmi membubarkan diri pada beberapa divisi esports-nya.
Mereka resmi membubarkan divisi Mobile Legends dan PUBG Mobile beserta talent yang dimiliki.
Kabar tersebut disampaikan langsung oleh pihak Aerowolf melalui unggahan di Instagram resminya pada Jumat (23/7/2021).
Hanya tersisa satu divisi esports yakni Free Fire, yang mana mereka akan berkolaborasi dengan tim lainnya yaitu MBR Esports.
Bersama pengumuman tersebut, Aerowolf juga menyampaikan ucapan perpisahan dan terima kasih.
"Dengan ini, kami dari Aerowolf Pro Team ingin mengumumkan bahwa secara resmi kita berhenti secara operasional untuk divisi Mobile Legends, PUBG Mobile, dan talent," tulis mereka di Instagram.
"Terima kasih kepada para game publisher yang sangat kooperatif dalam segala hal, terima kasih juga kepada para sponsor, dan terima kasih kepada seluruh keluarga besar yang pernah bersama-sama di Aerowolf."
Dengan ini, perjalanan panjang Aerowolf telah terhenti. Beberapa kejuaraan major pada dua divisi esports Indonesia telah mereka jajaki sejak 2019.
Pada divisi Mobile Legends, Aerowolf memulai kiprahnya dengan nama Aerowolf Roxy di musim 2019.
Pada musim itu juga, Aerowolf telah dikenal sebagai tim profesional yang mampu bersaing di kejuaraan MPL ID Season 2.
Hingga pada musim keempat MPL ID, Aerowolf menggandeng sponsor ternama yaitu Genflix yang akhirnya mengubah nama mereka menjadi Genflix Aerowolf.
Hal yang sama juga terjadi di divisi PUBG Mobile, yaitu Aerowolf Limax.
Mereka resmi memperkenalkan roster PUBG Mobile dengan mengakuisisi roster LIMAX, pemenang kualifikasi PINC 2019 region Surabaya.
Lihat postingan ini di Instagram
Tidak terlalu diunggulkan saat PMPL ID Season 2, Aerowolf sukses tampil mengejutkan dengan menjadi juara pertama di PMPL ID Season 2.
Serta menjadi wakil Indonesia di PMGC 2020 usai meraih runner up di PMPL SEA Finals 2020.
Namun, kenyataan pahit harus mereka telan di tahun ini. Dari rumor yang beredar, Aerowolf mengalami masalah keuangan yang berdampak langsung pada kondisi keseluruhan tim.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hasil PMWI 2021 Hari Kedua: BTR RA Belum Beranjak Naik https://t.co/XPpJwRo5eh— SKOR.id (@skorindonesia) July 23, 2021
Berita Esport lainnya:
Rebellion Genflix Resmi Masuk MPL, Red Bull Rebellion Tetap Bermain di MDL
Rebellion Esports Unggah Logo Genflix, Rumor Tim Baru MPL ID Semakin Kuat