- Adidas melansir warna baru nan spesial untuk varian Crazy 1.
- Warna yang disebut “Regal Purple” itu tidak sembarang pilih karena memiliki arti spesial.
- Ungu merupakan warna milik Los Angeles Lakers, klub tempat mendiang Kobe Bryant menjadi legenda NBA dan basket dunia.
SKOR.id – Sejarah mencatat bila Adidas Crazy 1 menjadi signature shoe keempat Kobe Bryant pada tahun 2000. Kini, dalam waktu dekat, varian yang pertama diperkenalkan dinamai The Kobe itu akan tersedia dalam warna “Regal Purple”.
Sebelumnya, Adidas juga sudah meluncurkan kembali warna ikonik Adidas Crazy 1, “Sunshine”, yang didominasi kuning terang. Semua tahu bila kuning menjadi warna ikonik Los Angeles Lakers, satu-satunya klub yang dibela Kobe Bryant sepanjang berkarier di NBA pada 1996 sampai 2016.
Kini, Adidas memunculkan versi baru Crazy 1 berwarna ungu, untuk melengkapi varian “Sunshine”. Warna ungu yang dipakai sama persis dengan kaus Lakers yang dipakai Bryant pada 1997, saat ia memenangi NBA Slam Dunk Contest dalam usia 18 tahun.
Sneaker ini masih memakai midsole berteknologi EVA yang ditanam. Komponen ini dirancang untuk memberikan kenyamanan menyerap langkah. Sementara, sistem torsi terintegrasi antara tumit dan kaki depan untuk memberikan pijakan yang lebih stabil.
Selain itu, pola herringbone juga telah digunakan di seluruh sol karet, demi mendukung potongan yang kuat dan gerakan yang berani melalui traksi yang lebih tinggi.
Di bagian sisi dalam dan luar terdapat logo Three Stripes yang terkesan tertanam. Stuktur bagian atas Adidas Crazy 1 ini terlihat sangat kuat, melengkapi unit sol yang berfungsi ganda sebagai bumper di sekitar sepatu.
Selain itu, tab tumit "Core Black" dengan logo adidas menyentuh bagian belakang, berpadu dengan pelapis kaus kaki yang dirancang untuk memeluk kaki dan memungkinkan gerakan cepat di atas lapangan yang keras.
Melengkapi semuanya, lidah sepatu dengan logo Tiga Garis bordiran, diikat dengan tali ungu dan ujung jari kaki bergerigi menyelesaikan bagian depan.
Saat ini, Adidas Crazy 1 “Regal Purple” sudah tersedia di situs web resmi Adidas dengan banderol 140 dolar Amerika Serikat (sekira Rp2,11 juta). Warna ungu ini sekaligus melengkapi tiga yang sudah ada sebelumnya: putih dengan aksen ungu, metallic silver, dan sunshine.
Berita Terkait Lainnya:
Damon Motors Kanada x Indika Energy Siap Produksi Motor Listrik untuk Pasar Indonesia
Jelang Tahun Baru Cina, 4 Tim Raksasa Eropa Pakai Jaket Adidas Khusus