- Bek asing Persiraja Banda Aceh asal Inggris, Adam Mitter berbicara lanjutan Liga 1 2020 dan timnya pindah ke Yogyakarta.
- Persiraja yang harus pindah kandang ke Yogyakarta pada lanjutan Liga 1 2020, itu dirasa sangat menyedihkan oleh Adam Mitter.
- Adam Mitter memaklumi penonton tak bisa menyaksikan langsung Liga 1 2020 di stadion, tetapi minta fan Persiraja terus memberi dukungan.
SKOR.id - Pemain bertahan impor Persiraja Banda Aceh asal Inggris, Adam Mitter berbicara tentang kelanjutan Liga 1 2020 serta keputusan timnya harus main kandang di Yogyakarta.
PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) memang merencanakan Liga 1 2020 bakal dilanjut 1 Oktober tahun ini dan dipusatkan di Pulau Jawa.
Alhasil, Persiraja dan peserta Liga 1 2020 lainnya yang berasal dari luar Pulau Jawa, bakal dipindahkan kandangnya ke Yogyakarta.
Bagi Adam Mitter, hal itu terasa sangat menyedihkan. Sebab, dia dan klubnya harus berjuang jauh dari rumah sebenarnya di Aceh.
"Sangat menyedihkan, kami (Persiraja) tidak mendapatkan dukungan langsung dari suporter saat kompetisi kembali," kata Adam.
"Namun apa boleh buat, keselamatan semua orang harus menjadi prioritas di saat pandemi seperti saat ini," ia menambahkan.
Lebih lanjut, bek tengah asal Inggris itu mengakui bahwa bakal ada pembaharuan lagi dalam lanjutan Liga 1, yakni tanpa penonton.
Ia pun meminta penggemar untuk tetap mendukung Persiraja dengan cara lain dan bersabar hingga kondisi kembali kondusif.
"Semoga suporter tetap mendukung, seperti lewat menonton di televisi. Semua harus bersabar," ucap pemain berusia 27 tahun itu.
"Semoga saat pandemi Covid-19 sudah aman, suporter bisa kembali memberikan dukungan langsung di stadion," ia memungkasi.
Adapun Adam Mitter merupakan salah satu pemain asing yang baru merasakan bermain di sepak bola Indonesia pada musim ini.
Adam pun langsung jadi andalan utama, dengan menjadi benteng kokoh pada tiga laga yang sudah dilakoni Persiraja untuk tiga pekan pertama Liga 1 2020.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Persiraja Lainnya:
Asa Persiraja Promosi ke Liga 1, Bisa Melecut Semangat Anak Muda Aceh
Terapkan Isolasi Mandiri, Persiraja Undur Jadwal Latihan Sambut Liga 1