- Sebanyak 28 pemain dipanggil timnas Indonesia untuk lawan Burundi dan ada nama Shayne Pattynama.
- Shayne Pattynama punya kans menjalani debut untuk skuad Garuda di FIFA Matchday edisi Maret 2023.
- Shin Tae-yong juga membawa kiper muda Daffa Fasya yang sebelumnya membela Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2023.
SKOR.id - Komposisi pemain timnas Indonesia untuk agenda FIFA Matchday kontra Burundi sudah ditetapkan.
Pelatih Shin Tae-yong memanggil 28 nama dan diumumkan via akun medis sosial PSSI pada Selasa (14/3/2023) malam.
Ada yang menarik dari pemanggilan para pemain ini, khususnya pesepak bola "langganan" Shin Tae-yong tetapi sedang tak moncer bersama klubnya.
Mereka adalah Pratama Arhan dan Ricky Kambuaya. Keduanya sedang tak dalam performa terbaik, terutama Pratama Arhan.
Pratama Arhan tak pernah masuk daftar susunan pemain (DSP) Tokyo Verdy sampai pekan ketiga J2 League 2023 hingga awal Maret tahun ini.
Dalam pemanggilan ini, Shin Tae-yong juga memasukkan nama-nama pemain dari Indonesia U-20 yang baru saja tampil di Piala Asia U-20 2023.
Mereka adalah kiper Daffa Fasya, pemain bertahan Muhammad Ferarri dan gelandang Doni Tri Pamungkas.
Shin Tae-yong juga nyaris memanggil semua pemain Indonesia yang main di kompetisi luar negeri. Ini kecuali Sandy Walsh, yang kabarnya dalam pemulihan cedera.
Pemain berstatus abroad yang dipanggil selain Pratama Arhan adalah Jordi Amat, Elkan Baggott, Shayne Pattynama, dan Saddil Ramdani.
Khusus Shayne Pattynama, pemain yang bisa dimainkan sebagai bek kiri maupun gelandang ini, dia punya kans mendapatkan debut bersama skuad Garuda.
Pemuda 24 tahun kelahiran Belanda dengan orang tua keturunan Indonesia, Maluku tepatnya, sudah menjadi Warga Negara Indonesia.
Status WNI sang pemain resmi per 24 Januari 2023. Ini juga pemanggilan pertama Shayne Pattynama oleh Shin Tae-yong.
Timnas Indonesia akan melakoni laga FIFA Matchday kontra Burundi di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi pada 25 dan 28 Maret 2023.
Daftar 28 Pemain Timnas Indonesia Kontra Burundi
Kiper
Nadeo Argawinata (Bali United)
Syahrul Trisna (Persikabo 1973)
Daffa Fasya (Borneo FC)
Belakang
Asnawi Mangkualam (Jeonnam Dragons/Korea Selatan)
Jordi Amat (Johor Darul Takzim/Malaysia)
Elkan Baggott (Cheltenham Town/Inggris)
Rizky Ridho (Persebaya)
Fachruddin Aryanto (Madura United)
Hansamu Yama (Persija)
Muhammad Ferarri (Persija)
Pratama Arhan (Tokyo Verdy/Jepang)
Shayne Pattynama (Viking/Norwegia)
Edo Febriansyah (Rans Nusantara FC)
Yance Sayuri (PSM Makassar)
Tengah
Rachmat Irianto (Persib)
Marc Klok (Persib)
Ricky Kambuaya (Persib)
Syahrian Abimanyu (Persija)
Doni Tri Pamungkas (Persija)
Yacob Sayuri (PSM Makassar)
Saddil Ramdani (Sabah FC/Malaysia)
Witan Sulaeman (Persija)
Egy Maulana Vikri (Dewa United)
Riko Simanjuntak (Persija)
Depan
Dendy Sulistyawan (Bhayangkara FC)
Dimas Drajad (Persikabo 1973)
Ramadhan Sananta (PSM Makassar)