- Gelandang AC Milan, Franck Kessie tampil mengesankan sepanjang musim ini dan membuat klub besar Eropa tertarik.
- Arsenal dan Tottenham Hotspur bersaing mendapatkan pemain asal Pantai Gading tersebut.
- AC Milan akan mendapatkan keuntungan besar dengan menjual Franck Kessie tapi mereka punya rencana menawarkan kontrak baru.
SKOR.id - AC Milan bisa kehilangan Franck Kessie jika tidak cepat menawarkan kontrak baru kepada gelandang mereka ini.
Dua klub besar Liga Inggris yaitu Arsenal dan Tottenham Hotspur, kabarnya tertarik kepada gelandang asal Pantai Gading tersebut.
Franck Kessie memang salah satu pemain yang tampil mengesankan sejak awal musim ini dan menjadi salah satu kunci bagi I Rossoneri memimpin puncak klasemen sementara Liga Italia.
Pemain 23 tahun tersebut memiliki kontrak yang akan berakhir Juni 2022, namun dengan perkembangan sang pemain, AC Milan harus segera menyiapkan tawaran kepada pemain ini.
Meski demikian, tidak menutup kemungkinan Milan akan menjual Franck Kessie. Kabarnya, tim raksasa Liga Italia tersebut mematok harga sekitar 45 juta paun (sekitar Rp846 miliar).
Namun demikian, AC Milan kabarnya memiliki rencana untuk membuatnya bertahan dengan menawarkan kontrak baru, dalam waktu dekat ini.
Dengan nilai transfer Franck Kessie tersebut, I Rossoneri memang akan mendapatkan keuntungan besar karena pada musim panas lalu, nilai Kessie hanya sekitar 23 juta paun.
Terlepas dari nilai tersebut, ketertarikan Arsenal dan Tottenham Hotspur tidak lain karena performa sang pemain di lini tengah.
Di Milan pada musim ini, Franck Kessie muncul sebagai salah satu gelandang yang kuat. Dia berduet dengan Ismael Bennacer di lini tengah tim asuhan Stefano Pioli ini.
Musim ini, Franck Kessie total telah mencetak empat gol dan memberikan tiga assist dari 17 pertandingan yang telah dilakoninya.
Milan sendiri membeli Franck Kessie pada dua tahun lalu dengan status pinjaman dari Atalanta pada 2017.
Manajemen Milan kemudian mengubah statusnya menjadi permanen pada 2019 setelah membeli pemain ini dengan nilai 25,4 juta paun dari Atalanta.
Musim lalu (2019-2020), Franck Kessie menjadi bagian dari perubahan positif yang telah diraih AC Milan bersama Stefano Pioli.
Mereka mengakhiri musim dengan berada di posisi keenam klasemen akhir. Musim ini, Milan meraih delapan kemenangan dan dua kali imbang dan berhasil lolos ke fase knockout Liga Europa.
MILAN
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Barcelona vs Juventus: Andrea Pirlo Klaim Lionel Messi Punya Masalah Psikologis https://t.co/kUk409nLT7— SKOR Indonesia (@skorindonesia) December 8, 2020
Berita Liga Italia Lainnya:
Setelah Sempat Menganggur, Mario Balotelli Bergabung ke Klub Kasta Kedua Liga Italia
Klasemen Pekan ke-10 Liga Italia: AC Milan Belum Terkalahkan, Papan Atas Makin Ketat