- Mesut Ozil mengalami musim buruk bersama Arsenal.
- Gelandang serang asal Jerman itu resmi dicoret dari daftar pemain Mikel Arteta.
- AC Milan bersedia memberi mimpi baru bagi pemain 32 tahun tersebut.
SKOR.id - AC Milan dikabarkan bersedia untuk menyelamatkan karier Mesut Ozil yang sudah disia-siakan Arsenal.
Seperti diketahui, Ozil resmi dicoret dari daftar pemain Mikel Arteta untuk musim 2020-2021.
Bukan hanya di Liga Inggris, pemain asal Jerman itu juga tak akan terlihat pada kompetisi Liga Europa musim ini.
Kesetiaan Ozil memang sedang diuji. Namun, pemain sepak bola kelas dunia mana pun tampaknya tak rela jika harus menghabiskan sepanjang waktunya di luar lapangan.
Dilansir Caught Offside, AC Milan bersedia menampung gelandang berusia 32 tahun tersebut.
Bahkan I Rossoneri akan mengajukan tawaran jika bursa transfer musim dingin Januari 2021 dibuka.
Hanya, AC Milan tak memiliki dana besar musim ini. Klub yang bermarkas di San Siro itu kemungkinan hanya bisa menggaji Ozil di bawah yang sang pemain dapatkan di London Utara saat ini.
Bersama Arsenal, Ozil mendapat gaji mingguan hingga 350 ribu pounds atau sekitar Rp6,5 miliar perpekan.
Sementara Zlatan Ibrahimovic yang menjadi pemain dengan gaji tertinggi di AC Milan saat ini hanya mendapat 134 ribu euro atau sekitar Rp2,3 miliar perpekan.
Untuk pemain bertalenta seperti Mesut Ozil, sebenarnya bukan hal sulit untuk mendapat klub baru.
Dengan syarat, mantan pemain Real Madrid itu harus mau mengalah dengan menurunkan gajinya yang terhitung sangat tinggi tersebut.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Mesut Ozil lainnya:
Melihat Kasus Mesut Ozil dan Arsenal: Framing ''Gaji Buta'' dan Sikap Politik
Dicoret dari Skuad Utama Arsenal, Mesut Ozil Kirim Pesan Menyentuh