- Paris Saint-Germain mengonfirmasi Neymar bakal absen empat pekan.
- Neymar mengalami cedera otot saat tampil di Coupe de France.
- Penyerang Brasil itu dipastikan tidak tersedia di leg pertama Liga Champions melawan Barcelona.
SKOR.id - Kabar buruk menerjang Paris Saint-Germain menjelang big match Liga Champions melawan Barcelona, setelah klub Liga Prancis itu mengonfirmasi Neymar harus absen selama kurang lebih empat pekan.
Neymar menderita cedera otot pada kaki kirinya saat PSG melakoni pertandingan melawan Caen di ajang Coupe de France, Kamis (11/2) dini hari WIB.
Dengan demikian, nasib apes pemain 29 tahun ini di fase gugur Liga Champions berlanjut, karena ia akan absen pada leg pertama babak 16 besar melawan Barcelona di Camp Nou, 16 Febuari mendatang.
Tidak sampai disitu, Neymar juga mungkin akan kesulitan untuk kembali merumput di leg kedua di Parc des Princes pada 10 Maret. Partisipasinya di pertandingan ini akan sangat tergantung pada proses pemulihannya.
"Neymar Jr mengalami luka pada adductor kiri pada Rabu malam (waktu setempat). Setelah analisis pemeriksaan klinis dan scan, diperkirakan dia akan absen selama sekitar empat pekan tergantung pada evolusi cederanya," demikian bunyi pernyataan PSG dalam situs resmi mereka.
Mantan pemain Santos dan Barcelona ini tampil sebagai starter dalam laga melawan Caen. PSG memecah kebuntuan tidak lama setelah turun minum, melalui aksi Moise Kean.
Namun kegembiraan Les Parisiens tidak berlangsung lama karena di menit ke-64 Neymar terkapar memegangi otot kaki kirinya. Pemain asal Brasil itu langsung ditarik keluar dengan Kylian Mbappe masuk menggantikan posisinya.
Ini bukan kali pertama Neymar tidak beruntung menjelang laga penting di fase gugur pertandingan tingkat Eropa.
Di musim 2017-2018, striker asli Brasil ini mengalami patah tulang metatarsal dan absen tiga bulan di musim tersebut, di mana PSG tersingkir oleh Real Madrid.
Dia kemudian mengalami nasib serupa pada Januari 2019, dan tak bisa membantu raksasa Prancis tersebut didepak Manchester United di babak yang sama.
Pertandingan leg pertama melawan Barcelona akan digelar di Camp Nou, Rabu (17/2) dini hari WIB dan PSG gantian menjamu tim Ronald Koeman di Parc des Princes pada 10 Maret.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Kinerja Stefano Pioli dan Keunikan Ibrahimovic Bikin CEO AC Milan Terkesan https://t.co/7FK4CJuvax— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 11, 2021
Berita Neymar Lainnya
Setelah Di Maria, PSG Berpotensi Kehilangan Neymar di Laga kontra Barcelona