SKOR.id - West Ham United telah memastikan gelar juara Europa Conference League 2022-2023, setelah pada laga final mengalahkan Fiorentina dengan skor 2-1.
Fiorentina harus merelakan gelar tersebut kepada West Ham United, dan gagal membawa trofi Europa Conference League kembali ke Italia, setelah musim lalu diraih AS Roma.
Gagal mengalahkan West Ham United, Fiorentina pun harus rela kembali puasa gelar, setelah terakhir kali meraih trofi Coppa Italia pada musim 2000-2001.
Pertandingan antara Fiorentina vs West Ham United berlangsung sengit, tetapi hingga babak pertama berakhir tak tercipta gol.
Laga sengit ini akhirnya membuahkan gol pada menit ke-62 melalui eksekusi tendangan penalti dari Said Benrahma untuk West Ham United.
Semua bermula dari saat bola mengenai tangan Cristiano Biraghi, keputusan penalti pun diberikan, meski menuai protes keras dari para pemain Fiorentina.
West Ham pun unggul 1-0 berkat gol dari Said Benrahma, dan Fiorentina masih coba mengejar ketertinggalan.
Hanya butuh lima menit, kedudukan kembali menjadi berimbang, Giacomo Bonaventura menciptakan gol di menit ke-67 memaksimalkan umpan dari Nicolas Gonzalez.
Baru pada menit ke-90, West Ham akhirnya menciptakan gol kedua melalui aksi Jarrod Bowen yang memaksimalkan umpan Lucas Paqueta.
Tambahan lima menit dari wasit, gagal dimaksimalkan Fiorentina untuk membuat gol balasan, gelar Europa Conference League musim ini pun direbut The Hammers.
Berikut ini 8 fakta mengenai laga Fiorentina vs West Ham United di Europa Conference League:
- West Ham United mengakhiri puasa gelar kompetisi Eropa setelah 58 tahun, terakhir mereka merengkuh Piala Winners pada musim 1964-1965.
- Terakhir kali West Ham meraih gelar adalah 43 tahun lalu, ketika meraih trofi Piala FA 1979-1980.
- Emerson Palmieri menjadi pemain pertama yang merebut gelar Liga Champions, Liga Europa, dan Europa Conference League.
- The Hammers meraih 14 kemenangan dan sekali imbang dalam kampanye mereka di Europa Conference League, termasuk babak kualifikasi.
- Hanya tiga pemain yang meraih gelar mayor bersama West Ham sebagai kapten, yakni Bobby Moore, Billy Bonds, dan Declan Rice.
- West Ham (1x) menjadi tim Inggris keempat yang mendapat gelar utama Eropa pada abad 21, mengikuti jejak Manchester United (2), Liverpool (3), dan Chelsea (4).
- David Moyes menjadi pelatih Britania Raya ke-18 yang merebut gelar utama Eropa di bawah naungan UEFA.
- David Moyes meraih trofi gelar utama untuk pertama kali dalam karier kepelatihannya, setelah 1.097 pertandingan.