- Fanny yang akan mendapatkan buff seperti pengurangan penggunaan energi apabila menggunakan combo skill 1 ke 2.
- Dengan buff tersebut tentunya Fanny kemungkinan akan bisa menjadi hero yang overpower ke depannya nanti.
- Walaupun begitu, Fanny mempunyai kesulitan dalam memainkannya karena gaya permainannya yang kompleks menggunakan kabel.
SKOR.id - Pada update Mobile Legends yang akan datang salah satu hero tersulit akan mendapatkan buff yang cukup berarti.
Hero tersebut adalah Fanny yang akan mendapatkan buff seperti pengurangan penggunaan energi apabila menggunakan combo skill 1 ke 2.
Kemudian pemulihan energi akan semakin cepat jika berada di dalam base.
Dengan buff tersebut tentunya Fanny kemungkinan akan bisa menjadi hero yang overpower ke depannya nanti.
Walaupun begitu, Fanny mempunyai kesulitan dalam memainkannya karena gaya permainannya yang kompleks menggunakan kabel.
Oleh karena itu, SKOR.id telah merangkum tips menggunakan hero Fanny yang tepat, berikut ulasannya:
1. Menghafalkan posisi tembok
Skill Fanny yang memanfaat kabel untuk bergerak melalui tembok-tembok nampaknya membuat pemain harus menghafalkan posisi tembok di sepanjang Land of Dawn.
Dengan menghafal posisi tembok tentunya akan mengurangi potensi misplay yang terjadi.
Dan juga meminimalisir penggunaan energi yang sia-sia karena energi ini adalah sumber utama mobilitas dari Fanny.
2. Itemisasi
Itemisasi juga adalah elemen yang sangat penting bagi Fanny karena akan berpengaruh pada damage yang diberikan.
Item wajib pertama adalah Ice Hunter Swift Boots dan yang kedua adalah Bloodlust Axe.
Serta untuk bisa memberikan serangan cepat bisa menggunakan item Rose Gold Meteor dan Malefic Roar sebagai damage penetrasinya.
3. Jalur Farming
Jalur farming ini akan seiring sejalan dengan proses penghafalan posisi tembok.
Sama seperti Ling, hero Fanny juga sangat membutuhkan buff biru untuk menghemat stamina.
Makan pastikan selalu mengutamakan mengamankan buff biru terlebih dahulu sebagai prioritas farming.
4. Membuka map
Untuk pengguna Fanny pemula tentunya akan sangat kesuitan dalam mobilitasnya karena belum terlalu hafal tembok.
Setidaknya bisa membantu rekan setim dalam membuka map serta mengetahui posisi musuh.
Serta jangan sampai terpick off lawan saat membuka map.
5. Hit and Run
Hampir seperti assasin lainya, Fanny mempunyai durabilitas yang tipisdan damage yang besar.
Sehingga taktik hit and run adalah hal yang tepat pagi pengguna Fanny.
Dan pastikan jangan memulai suatu team fight, karena tugas Fanny biasanya hanya sebagai eksekutor saja.
Dream Team Mobile Legends versi Xinnn
Klik link untuk baca https://t.co/gSQnjhNuJ4— SKOR.id (@skorindonesia) January 9, 2022
Berita Esport lainnya:
5 Hero yang Cocok Menggunakan Battle Spell Inspire
Siapkah Skena Kompetitif Mobile Legends Indonesia Menerapkan Format Global Ban Pick