- Salah satu role Mobile Legends yang mempunyai tugas paling berat salah satunya adalah seorang roamer.
- Seorang roamer biasanya harus mempunyai kemampuan mikro, makro, komunikasi, hingga mekanik yang tinggi.
- Maka tak heran jika Vynnn, Kiboy, Rekt, g0diva, dan Kyy bisa disebut sebagai roamer yang masih aktif terbaik saat ini.
SKOR.id - Salah satu role Mobile Legends yang mempunyai tugas paling berat salah satunya adalah seorang roamer.
Roamer ini mempunyai banyak sekali tugas yang harus dijalankan saat pertandingan.
Mulai dari melakukan inisiasi war, open map, menjadi tameng, support heal, hingga shoutcaller.
Roamer sendiri kini juga terbagi menjadi beberapa jenis, diantaranya adalah roamer tank, roamer heal, dan roamer damage.
Maka tak heran seorang roamer biasanya harus mempunyai kemampuan mikro, makro, komunikasi, hingga mekanik yang tinggi.
Berikut ini adalah deretan roamer terbaik yang masih aktif bermain di MPL Indonesia hingga saat ini:
5. Kyy
Roamer andalan Bigetron Alpha bisa dibilang sebagai salah satu roamer yang terbaik saat ini.
Hal ini sudah dibuktikan saat Kyy berhasil mengantarkan Bigetron Alpha menembus Grand Final MPL ID Season 7 lalu.
Hingga pada SEA Games 2021 lalu Kyy sempat dipanggil masuk Pelatnas untuk Timnas Mobile Legends Indonesia.
4. God1va
Permainan agresif dari god1va berhasil membuat Aura Fire bangkit dari keterpurukan dalam 2 musim terakhir ini.
Dengan hero signature Kadita, god1va menjelma menjadi roamer yang full mekanik di atas rata-rata.
Selain itu, god1va juga mempunyai kelebihan pengambilan keputusan yang bagus.
3. Rekt
Pemain veteran ini bisa disebut sebagai pemain all role, tetapi dalam tiga musim terakhir ini Rekt selalu menempati posisi sebagai roamer utama EVOS Legends.
Soal kemampuan mikro dan makro dari Rekt ini juga bisa disebut sebagai yang terbaik.
Bahkan kini EVOS Legends merasa kesulitan untuk menemukan pengganti dari Rekt ini.
2. Kiboy
Termasuk sebagai pemain muda yang potensial, dimana sejak promosi dari MDL ke MPL pada season 6 lalu.
Kiboy terus menjelma menjadi roamer yang terbaik di Indonesia saat ini.
Buktinya satu gelar MPL Indonesia dan satu gelar MPLI 2021 menjadi bukti kehebatan Kiboy sebagai roamer.
1. Vynnn
Tak perlu diragukan lagi bahwasanya roamer terbaik di Indonesia saat ini masih dipegang oleh Vynnn.
Pemain yang mempunyai hero andalan Franco ini sudah menghasilkan berbagai gelar sejak pertama kali karirnya.
Terakhir Vynnn berhasil membawa RRQ Hoshi juara MPL ID Season 9, runner up MC 2022, dan medali perak SEA Games 2021 lalu sudah menjadi cukup bukti bagi Vynnn patut disematkan sebagai roamer terbaik saat ini.
Berita Mobile Legends lainnya:
5 Midlaner Terbaik di MPL Indonesia
5 Hero Mobile Legends dengan Escape Skill Terbaik