- Enam pemain Bali United telah menerima kartu merah sampai pertandingan pekan ke-20 Liga 1 2022-2023.
- Dari semua pemain penerima kartu kuning ini, ada satu yang berposisi kiper.
- Lalu, satu pemain penerima kartu merah lainnya sudah tak lagi menjadi bagian Bali United.
SKOR.id - Kartu merah yang diterima Bali United sampai pekan ke-20 Liga 1 2022-2023 jumlahnya lima buah.
Paling baru, Sandi Sute menerima kartu merah saat Bali United dijamu tim yang dibela sang pemain di putaran pertama Liga 1 musim ini, Rans Nusantara FC.
Pascalaga Rabu (25/1/2023) ini, Bali United jadi klub paling brutal dalam kompetisi musim ini.
Itu setelah mereka mencatatkan 49 kartu kuning dan 5 kartu merah.
Sebelumnya, empat pemain Bali United telah menerima kartu merah. Skor.id menyajikan siapa saja penerima kartu merah itu dalam Skor 5:
Sandi Sute
Menit ke-61, Sandi Sute diganjar kartu merah setelah menerima dua kartu kuning.
Mantan pemain Persija ini diusir keluar lapangan oleh wasit dalam laga fantastis Bali United kontra Rans Nusantara FC yang berakhir imbang 4-4.
Haudi Abdillah
Sebelumnya pada pekan ke-19, Bali United juga bermain imbang saat menjamu PSM Makassar dengan skor 2-2.
Laga yang dimainkan di Kabupaten Bantul ini terlaksana 20 Januari 2023 dan Haudi menerima kartu merah.
Mantan pemain bertahan PSIS Semarang ini diusir setelah mendapatkan kartu kuning kedua pada saat laga tinggal menyisakan enam menit waktu normal.
Willian Pacheco
Senin (19/12/2022), Bali United kalah 1-2 dari PSS Sleman dalam laga di Stadion Manahan, Kota Solo.
Selain kalah, Bali United main 10 orang saja dua menit sebelum waktu normal laga selesai. Pachecho dikartu merah setelah menerima kartu kuning kedua.
Namun kini, Pacheco sudah tak lagi jadi bagian Bali United karena dilepas di bursa transfer Liga 1 tengah musim 2022-2023.
Andhika Wijaya
Kartu merah diterima Andhika Wijaya pada menit ke-38 saat laga Liga 1 2022-2023 memasuki pekan ke-10, setelah dia menerima kartu kuning kedua.
Kala itu, Bali United dijamu Persis Solo di Stadion Manahan dan kalah dengan skor 0-2 pada 15 September 2022.
Nadeo Argawinata
Kiper timnas Indonesia ini adalah penerima kartu merah pertama Bali United di Liga 1 2022-2023.
Mantan penjaga gawang Borneo FC ini menerima kartu kuning kedua berujung pengusiran dari lapangan dan terjadi pada 23 Agustus 2022.
Bali United dalam laga ini menang 3-2 atas tuan rumah Persib Bandung. Sayang, kemenangan tandang dinodai kartu merah sang kiper.
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Update Bursa Transfer Paruh Musim Liga 1 2022-2023 Lengkap
Liga 1 2022-2023: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap