- Francesco Totti tercatat sebagai pencetak gol tertua sejak era baru Liga Champions mulai 1992-1993.
- Francesco Totti mencetak gol pada usia 38 tahun 1 bulan 29 hari pada 2014 silam.
- Zlatan Ibrahimovic berpeluang merebut tahta Francesco Totti saat AC Milan bertemu FC Porto dini hari nanti WIB.
SKOR.id - Zlatan Ibrahimovic berkesempatan menjadi pencetak gol tertua Liga Champions saat AC Milan bertemu FC Porto.
Seperti diketahui, nama Liga Champions pertama kali dipakai pada musim 1992-1993 setelah sebelumnya dikenal dengan nama Piala Champions.
Legenda AS Roma, Francesco Totti, tercatat sebagai pencetak gol tertua Liga Champions terhitung sejak musim tersebut.
Francesco Totti mencetak gol pada usia 38 tahun 1 bulan 29 hari pada 25 November 2014 lalu saat AS Roma berhadapan dengan CSKA Moskow.
Zlatan Ibrahimovic yang baru saja berulang tahun ke-40 pada 3 Oktober lalu berpeluang merebut tahta milik Totti andai mencetak gol dalam laga terdekat.
Penyerang AC Milan itu bakal menjadi pencetak gol tertua Liga Champions andai sukses menyarangkan gol ke gawang FC Porto dini hari nanti WIB.
Termasuk Francesco Totti di posisi pertama, ini adalah lima pencetak gol tertua di Liga Champions terhitung mulai 1992-1993 melansir dari laman Transfermarkt:
5. Laurent Blanc
Laurent Blanc menempati posisi kelima dalam daftar ini setelah mencetak gol pada usia 36 tahun 11 bulan 4 hari.
Laurent Blanc mencetak satu dari tiga gol saat timnya, Manchester United menang 3-2 atas Olympiacos di fase grup pada 23 Oktober 2002 silam.
4. Javier Zanetti
Posisi keempat pencetak gol tertua di Liga Champions ditempati oleh legenda Inter Milan, Javier Zanetti.
Javier Zanetti menyarangkan satu dari empat gol kemenangan Inter Milan atas Tottenham Hotspur pada 20 Oktober 2010. Kala itu ia berusia 37 tahun 2 bulan 10 hari.
3. Filippo Inzaghi
Bergeser ke AC Milan, ada Filippo Inzaghi yang menempati posisi ketiga pencetak gol tertua Liga Champions sejak musim 1992-1993.
Pada 3 November 2010, Filippo Inzaghi mencetak brace alias dua gol saat AC Milan berhadapan dengan Real Madrid di fase grup. Usia Inzaghi saat itu 37 tahun 2 bulan 25 hari.
2. Ryan Giggs
Legenda Manchester United, Ryan Giggs, tercatat di posisi kedua daftar ini berkat satu golnya ke gawang Benfica pada 14 September 2011.
Kala itu Ryan Giggs berusia 37 tahun 9 bulan 16 hari dan gol yang dicetaknya menyelamatkan Setan Merah dari kekalahan.
1. Francesco Totti
Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, Francesco Totti mencetak gol pada usia 38 tahun 1 bulan 29 hari.
Francesco Totti mencetak gol tersebut ke gawang CSKA Moskow pada 25 November 2014 silam.
Lacazette Jadi Supersub, Berikut Deretan Fakta Menarik Saat Arsenal Ditahan 2-2 Crystal Palace https://t.co/iBjxQNdNvD— SKOR.id (@skorindonesia) October 19, 2021
Berita Liga Champions Lainnya:
Deretan Tim yang Kalahkan Real Madrid 3 Kali Beruntun di Liga Champions
Kilas Balik Liga Champions 1992-1993: Dimulainya Era Modern Kompetisi Tertinggi Eropa