- Banyak diantaranya adalah hadirnya jungler-jungler baru potensial yang kemungkinan akan melakukan debutnya di MPL ID Season 10 ini.
- Jungler sendiri merupakan role yang paling sering menjadi perhatian utama karena menjadi damage dealer utama dalam tim.
- Tak ayal seorang jungler dituntut mempunyai mekanik yang tinggi, serta mempunyai kecepatan farming yang tinggi seperti Alberttt, Celiboy, atau Ferxiic.
SKOR.id - Kurang dari dua pekan lagi MPL Indonesia Season 10 akan segera memulai pertandingan musim regulernya.
Tepatnya MPL Indonesia Season 10 akan diselenggarakan pada 12 Agustus 2022 mendatang.
Beberapa tim juga sudah mengumumkan roster-roster yang akan turun dalam turnamen tersebut.
Banyak diantaranya adalah hadirnya jungler-jungler baru potensial yang kemungkinan akan melakukan debutnya di MPL ID Season 10 ini.
Sebut saja nama-nama seperti Kairi, Tazz DD, dan Kidsz akan meramaikan persaingan jungler di Indonesia.
Jungler sendiri merupakan role yang paling sering menjadi perhatian utama karena menjadi damage dealer utama dalam tim.
Bahkan tugas jungler kini semakin berat, karena tak hanya dituntut melakukan farming saja tetapi juga harus melakukan rotasi ke lane dan juga mengamankan Lord serta Turtle.
Berikut ini adalah deretan jungler terbaik asal Indonesia yang masih aktif bermain di MPL Indonesia:
5. High
Salah satu yang paling fenomenal yang pernah ada di MPL Indonesia yang bermain untuk Aura Fire.
Hal ini karena semua hero bisa digunakannya untuk menempati role jungler, sebut saja Esmeralda, Khufra, dan Valentina pernah digunakan High sebagai hero jungler.
Tak ayal karena itu, Aura Fire menjadi tim yang paling sulit ditebak dalam sesi drafting-nya dan berkat itu High dkk berhasili meraih juara di Piala Presiden 2021 dan peringkat k-3 MPL ID Season 9.
4. Sanz
Semenjak dipercaya menjadi jungler utama dari ONIC Esports sejak MPL ID Season 6 lalu, Sanz mampu menjelma menjadi salah satu jungler terbaik di Indonesia.
Dirinya berhasil mengantarkan ONIC Esports menjadi kampiun di MPL ID Season 8 dan berhasil meraih medali perak bersama timnas Indonesia di ajang SEA Games 2021 lalu.
Kelebihan Sanz juga karena fleksibilitasnya dengan bisa menempati role apapun dengan sama baiknya.
3. Ferxiic
Salah satu bocah ajaib yang berhasil bersinar bersama dengan EVOS Legends di MPL Indonesia.
Pada usia yang masih belia dan pada musim pertamanya mentas di MPL, Ferxiic mampu membawa EVOS Legends menjadi jawara MPL ID Season 7 lalu.
Bahkan performanya terhitung stabil dalam beberapa musim terakhir ini berkat permainan ciamiknya saat menggunakan hero-hero assassin seperti Lancelot dan Fanny.
2. Celiboy
Salah satu jungler yang sudah mendapatkan banyak milestone selama bermain di MPL Indonesia.
Pada puncak permainannya Celiboy sangat berbahaya jika dibiarkan begitu saja dengan hero-hero andalannya seperti Lancelot dan Yi Sun-shin.
Bersama Alter Ego dirinya berhasil meraih berbagai gelar seperti runner up MPL ID Season 6 dan juara MPLI 2020.
1. Alberttt
Dua gelar juara MPL Indonesia sudah menjadi bukti bahwa jungler andalan RRQ Hoshi ini adalah jungler terbaik Indonesia saat ini.
Terbaru, Alberttt berhasil meraih medali perak SEA Games 2021 dan runner up MSC 2022.
Bahkan pemain asal Bali ini dikenal sebagai salah satu pemain Ling terbaik di dunia.
Berita Mobile Legends lainnya:
5 Roamer Terbaik di MPL Indonesia
5 Gold Laner Terbaik di MPL Indonesia