5 Ikon Real Madrid yang Pergi karena Keputusan Florentino Perez

Irfan Sudrajat

Editor:

  • Sejumlah bintang Real Madrid bahkan yang termasuk ikon pun bisa pergi meninggalkan klub ini.
  • Florentino Perez menempatkan klub yang terbesar dibandingkan dengan pemain.
  • Sergio Ramos bisa mengikuti jejak Raul Gonzalez atau Fernando Hierro.

SKOR.id - Sepak bola Spanyol kembali dibuat heboh oleh kontrak Lionel Messi. Menurut sejumlah pers Spanyol seperti Marca, La Pulga ternyata memiliki kontrak yang nilainya mencapai 555 juta euro (sekitar Rp9,4 triliun)!

Barcelona berharap Lionel Messi tetap bertahan di klub asal Katalunya ini. Manajemen termasuk para kandidat presiden Los Azulgrana mencari cara agar Lionel Messi tetap berada bersama mereka.

Situasi yang justru jauh berbeda terjadi di Real Madrid. Los Merengues tidak terbebani jika memang kapten mereka, Sergio Ramos pergi.

Sikap yang sama juga terjadi ketika mereka tidak menciptakan drama ketika Cristiano Ronaldo memutuskan pergi, bergabung ke Juventus.

Kedua sosok tersebut memang berbeda dengan histori Lionel Messi di Barcelona. Meski demikian, pada akhirnya, yang berbicara adalah kalkulasi ekonomi. Tidak ada kaitan emosional di antara mereka.

Karena itu pula, apa yang terjadi antara Barcelona dan Lionel Messi tidak akan pernah terjadi di Real Madrid.

Bagi Los Merengues, batasnya jelas: yang utama adalah klub, setelah itu baru pemain.

Dengan demikian, jika situasi kontrak Sergio Ramos yang juga belum mencapai penyelesaian, itu bukanlah hal yang baru karena sebelumnya pernah terjadi.

Presiden Florentino Perez memiliki rasa cinta dan kekaguman terhadap sejumlah bintang klubnya yang loyal. Namun, antara emosi dan realita yang akan terjadi haruslah dipisahkan.

Florentino Perez telah menempatkan klub sebagai yang pertama (utama) baru kemudian para pemain bintang, termasuk deretan legenda.

Dalam masa kepemimpinannya sebagai presiden Los Blancos, dia telah melepaskan sejumlah legenda seperti Fernando Hierro, Iker Casillas, Raul Gonzalez hingga Cristiano Ronaldo.

Berikut adalah deretan para legenda atau bintang Real Madrid yang dilepas yang bagi suporter atau pers sulit untuk dipahami alasannya:

Cristiano Ronaldo

Cristiano Ronaldo salah satu pemain bintang yang perbaruan kontraknya menjadi sulit. Negosiasi kontrak antara CR7 dan Madrid menjadi begitu panjang.

Situasi tersebut ditambah lagi dengan fakta bahwa sang pemain melihat kontrak Lionel Messi di Barcelona yang selalu nyaris diperbarui setiap tahun.

Ronaldo pun meminta kepada Florentino Perez agar dia mendapatkan perlakukan yang sama seperti Barcelona memperlakukan Messi.

Tapi, kebijakan Madrid terkait kontrak sangat jauh berbeda dibanding Barcelona.

Madrid membeli Ronaldo pada Juni 2009 dan gajinya ketika itu sudah ditentukan mencapai 10 juta euro ketika itu.

Pembaruan kontrak pertama Ronaldo di Madrid terjadi pada 2013 setelah sekian bulan bernegosiasi. Ronaldo ketika itu mendapatkan gaji sekitar 17 juta euro.

Setelah itu, butuh tiga tahun bagi Ronaldo untuk mendapatkan kontrak barunya lagi, tepatnya pada 2016.

Los Merengues telah meraih gelar ke-10 dan kemudian ke-11  bersama Ronaldo. Sempat muncul isu terkait Manchester United, namun Madrid kemudian memperbarui kontraknya hingga 2021.

Gajinya ketika itu sekitar 22 juta euro per tahun. Meski demikian, Ronaldo kemudian berada dalam performa terbaik termasuk memenangkan trofi Ballon d'Or.

Ketika muncul kabar bahwa Barcelona nyaris memberikan kontrak kepada Messi yang nilainya 50 juta euro pertahun, Ronaldo pun meminta gaji 30 juta euro.

Madrid menjawab "tidak" untuk permintaan Ronaldo. Dan, hasilnya seperti diketahui, tidak ada jalan bagi Real Madrid kecuali melepas Ronaldo yang kecewa.

Fernando Hierro

Jika ada pemain terkait kontrak baru yang kali pertama dihadapi Florentino Perez sebagai presiden Real Madrid, pemain itu adalah Fernando Hierro.

Bek ini sudah berada di Real Madrid sejak 1989. Pada 2003 merupakan tahun terakhir pemain yang kemudian menjadi kapten dan ikon Real Madrid tersebut.

Sebelumnya ada pembicaraan terkait rencana perpanjangan kontrak, namun dengan tawaran pemotongan gaji hingga setengah dari apa yang diterima Hierro ketika itu.

"Hierro akan memperpanjang kontrak. Kontraknya juga tidak akan bergantung apakah kami akan meraih gelar atau tidak," kata Florentino Perez ketika itu.

Namun, apa yang terjadi kemudian? Hingga jelang kontraknya berakhir, belum ada juga kesepakatan. Klub malah kemudian mendatangkan David Beckham.

"Liga Spanyol jauh lebih penting ketimbang Beckham," kata Hierro, saat itu menyampaikan kekecewaannya. Madrid kemudian sukses meraih gelar Liga Spanyol, namun Hierro kemudian tidak ikut merayakannya.

Kepergian Hierro pun menjadi guncangan dalam musim Madrid ketika itu. Meski demikian, waktu berlalu, dan akhirnya sang mantan kapten dan Florentino kembali lagi bertemu.

Hierro kemudian diangkat sebagai asisten pelatih Madrid, Carlo Ancelotti pada 2014 hingga 2015.

Luis Figo

Luis Figo adalah Galacticos pertama yang didatangkan Florentino Perez. Namun, bintang asal Portugal ini kemudian menjadi Galacticos pertama pula yang pergi.

Momen 2005 menjadi fase yang menyulitkan bagi Luis Figo.

Ketika kontraknya setahun lagi akan berakhir, tidak ada juga tercapai kesepakatan kontrak baru hingga akhirnya Luis Figo memutuskan untuk pergi.

Apalagi, ketika itu, ada tawaran dari Liverpool. Ironisnya, Florentino Perez tidak pernah terganggu dengan rencana kepergian Luis Figo.

Bahkan, dia menetapkan nilai bahwa siapapun yang tertarik terhadap Luis Figo, klubt ersebut harus membayar minimal 3 juta euro.

"Jika Real tidak melihat saya sebagai bagian dari rencana mereka, kenapa mereka tidak membiarkan saya pergi?" kata Luis Figo, ketika itu.

Saat itu, Real Madrid di bawah kepelatihan Vanderlei Luxemburgo dan Luis Figo memang kehilangan tempatnya di skuad utama.

Padahal Figo adalah Galacticos pertama yang dibeli oleh Florentino Perez. Ketika didatangkan dari Barcelona pada 2000, transfer Figo yang mencapai 56 juta euro, termahal dunia ketika itu.

Kontraknya berlaku hingga 30 Juni 2006. Namun, Luis Figo dilepas setahun sebelum kontraknya berakhir.

Isu terkait kepergiannya bahkan sudah dilontarkan Luis Figo sendiri pada Juli 2004 dalam sebuah tur ke Asia.

"Saya kira, mereka memang tidak ingin memperpanjang kontrak saya lagi," kata Luis Figo yang kemudian bergabung ke Inter Milan.

Raul Gonzalez

Tidak pernah terbayangkan Raul Gonzalez pergi meninggalkan Real Madrid. Namun, Florentino Perez justru mewujudkan apa yang tidak ingin dilihat suporter.

Loyalitas dan kontribusi Raul Gonzalez tidak membuat Real Madrid mempertahankan pemain ini hingga gantung sepatu.

Raul membawa Real Madrid merengkuh enam gelar Liga Spanyol, tiga Liga Champions, empat gelar Piala Eropa, satu Piala Super Eropa, empat trofi Piala Super Spanyol, dan dua Piala Interkontinental (Piala Dunia Klub).

Meski demikian, tidak ada tempat bagi Raul Gonzalez untuk pensiun di Real Madrid. Tanda-tanda Raul akan dilepas dengan terlihat dirinya lebih banyak berada di bangku cadangan.

Pelatih Real Madrid ketika itu, Jose Mourinho, tak menjanjikan posisi starter baginya. Apalagi sejak Florentino Perez mendatangkan Cristiano Ronaldo dari Manchester United.

Raul akhirnya meninggalkan Real Madrid pada pertengahan 2010, bergabung ke Schalke. Raul bermain dalam 16 musim bersama Los Merengues dan dia pergi ketika berusia 33 tahun.

Sama seperti Hierro dan Figo, tidak ada tawaran kontrak baru bagi Raul Gonzalez sejak kontraknya berakhir hingga 2011.

Florentino memberikan semua kebutuan Jose Mourinho untuk memperkuat tim. Dan, Florentino tidak ikut campur terkait hubungan antara pelatih dan pemain.

Raul kehilangan tempatnya sejak kehadiran Ronaldo pada 2009.

Dengan demikian, dalam hanya satu tahun, statusnya yang tidak tersentuh sebagai starter justru berubah menjadi pemain yang tidak terlalu diperlukan lagi.

Namun, pada akhirnya, saat ini Raul justru kembali dan telah berada sebagai pelatih tim muda Los Merengues.

Bahkan, dia salah satu kandidat menggantikan Zinedine Zidane jika memang pelatih asal Prancis tersebut dipecat.

Iker Casillas

Kepergian Iker Casillas juga momen yang menyulitkan bagi sang pemain. Real Madrid telah memiliki rencana mendatangkan David De Gea.

Sedangkan di posis kiper sudah ada Keylor Navas. Situasi ini menjadi momen ketika Iker Casillas menyadari dirinya harus pergi.

Rea Madrid kemudian membuat situasinya lebih mudah bagi Iker. Hanya, memang, pilihannya ke FC Porto lebih sulit karena gaji yang diterima Casillas lebih kecil dibandingkan yang diterimanya di Madrid.

Kepergian Casillas juga tidak ditandai dengan momen perpisahan di stadion atau semacamnya.

Karena itu, dia pun menyampaikannya dalam konferensi pers, tapi tidak satu pun dari perwakilan dari klub yang menemani dalam acara tersebut.

Namun, selalu ada tempat baginya di Real Madrid karena Casillas kemudian tergabung dalam tim penasihat bagi Florentino Perez.

Ikuti juga InstagramFacebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.

Berita Real Madrid Lainnya:

Sergio Ramos Tertarik ke Man United, Solskjaer Malah Kejar Bek Lain

Dikalahkan Levante, Januari Bisa Disebut Bulan Mengerikan bagi Real Madrid

Source: Marca

RELATED STORIES

Klasemen Liga Spanyol: Atletico Madrid Menjauh, Barcelona Ambil Alih Posisi Kedua

Klasemen Liga Spanyol: Atletico Madrid Menjauh, Barcelona Ambil Alih Posisi Kedua

Berikut hasil lengkap dan klasemen Liga Spanyol sampai hari Minggu (31/1/2021) dan Senin dini hari WIB.

Top Skor Liga Spanyol: Luis Suarez Unggul Dua Poin dari Lionel Messi

Top Skor Liga Spanyol: Luis Suarez Unggul Dua Poin dari Lionel Messi

Luis Suarez masih menempati posisi pertama daftar top skor sementara Liga Spanyol.

Real Madrid Konfirmasi Florentino Perez Positif Terpapar Virus Corona

Real Madrid Konfirmasi Florentino Perez Positif Terpapar Virus Corona

Real Madrid mengonfirmasi bahwa sang presiden, Florentino Perez, positif terpapar COVID-19.

10 Bintang dalam Usia Muda yang Mencapai 150 Gol di Liga Besar Eropa

10 Bintang dalam Usia Muda yang Mencapai 150 Gol di Liga Besar Eropa

Melihat 10 bintang dari usianya ketika mencetak 150 gol.

5 Pemain Ini Terkena 'Kutukan' di Real Madrid

Skor.id merangkum lima pemain yang melempem setelah pindah ke Real Madrid.

Skor co creators network
RIGHT_ARROW
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
RIGHT_ARROW

THE LATEST

Press Conference PBPI

Other Sports

Kirim 6 Wakil ke FIP Rise Manila 2024, PBPI Yakin Tembus Semifinal

Keenam atlet padel yang akan berlaga dalam FIP Rise Manila pekan depan di Filipina sebelumnya sudah tampil pada PON Aceh-Sumut 2024.

Nizar Galang | 08 Nov, 04:32

Didier Deschamps tak panggil Kylian Mbappe ke skuad Timnas Prancis. (Jovi Arnanda/Skor.id).

World

Didier Deschamps Kembali Tak Panggil Kylian Mbappe ke Skuad Timnas Prancis

Didier Deschamps tak memanggil Kylian Mbappe dalam persiapan Prancis untuk laga UEFA Nations League 2024-2025.

Pradipta Indra Kumara | 08 Nov, 03:53

Kompetisi UEFA Conference League 2025-2025. (Dede Sopatal Mauladi/Skor.id).

World

Hasil UEFA Conference League: Chelsea Bantai Noah, 6 Tim Masih Sempurna

Chelsea meraih hasil gemilang ketika tampil menghadapi Noah di ajang UEFA Conference League 2024-2025.

Pradipta Indra Kumara | 08 Nov, 00:19

Liga Europa 2024-2025. (Hendy Anidka/Skor.id).

World

Hasil Liga Europa: Man United Akhirnya Menang, Ajax Pesta Gol Lawan Tim Israel

Hasil Liga Europa, Manchester United akhirnya petik kemenangan perdana, Ajax berpesta lima gol ke gawang tim Israel, Maccabi Tel Aviv.

Pradipta Indra Kumara | 07 Nov, 23:33

Turnamen Free Fire tingkat dunia, FFWS Global Finals 2024. (Yusuf/Skor.id)

Esports

FFWS Global Finals 2024: Hasil, Jadwal, Klasemen Lengkap

Gelaran FFWS Global Finals 2024 sedang dihelat. Ini adalah hasil, jadwal, dan klasemen lengkap turnamen Free Fire tingkat dunia ini.

Thoriq Az Zuhri | 07 Nov, 22:29

PUBG Mobile Global Championship atau PMGC (Yusuf/Skor.id)

Esports

PUBG Mobile PMGC 2024: Hasil, Jadwal, dan Klasemen Lengkap

PMGC 2024 alias PUBG Mobile Global Championship sudah dimulai, berikut ini adalah hasil, jadwal, dan klasemen lengkapnya.

Thoriq Az Zuhri | 07 Nov, 22:13

Turnamen VALORANT Challengers 2024 SEA Split 3. (Yusuf/Skor.id)

Esports

VALORANT Challengers 2024 SEA Split 3: Hasil dan Jadwal Lengkap

Gelaran VALORANT Challengers 2024 SEA Split 3 sedang dihelat. Ini adalah hasil dan jadwal lengkap turnamen Valorant tingkat Asia Tenggara ini.

Thoriq Az Zuhri | 07 Nov, 22:09

Kejuaraan dunia Mobile Legends: Bang Bang, M6 World Championship. (Dede Sopatal Mauladi/Skor.id)

Esports

Daftar Tim Mobile Legends yang Sudah Lolos M6 World Championship

Turnamen dunia Mobile Legends: Bang Bang, M6 World Championship, akan segera digelar, ini adalah tim yang sudah lolos.

Thoriq Az Zuhri | 07 Nov, 22:01

Petenis wanita top dunia Coco Gauff merasa tersanjung namanya disebut dalam sebuah lagu rapper Tyler, the Creator. (M. Yusuf/Skor.id)

Culture

Coco Gauff Takjub Namanya Disebut di Lirik Lagu Tyler, the Creator

Nama Coco Gauff disebut dalam Thought I Was Dead, single terbaru rapper Tyler, the Creator.

Tri Cahyo Nugroho | 07 Nov, 16:50

Putri Kusuma Wardani

Badminton

Korea Masters 2024: 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final, Termasuk Putri KW

Tim Bulu Tangkis Indonesia jaga kans juara di Korea Masters 2024 setelah meloloskan tiga wakil ke babak delapan besar.

I Gede Ardy Estrada | 07 Nov, 16:41

Load More Articles