- Menariknya sepanjang Main Event Piala Presiden Esports 2022 divisi Mobile Legends ini terdapat 72 unique hero yang telah digunakan.
- Terjadi banyak perubahan pada META hero di Piala Presiden Esports 2022 ini karena hero-hero seperti Gusion, Leomord, hingga Lesley mulai naik popularitasnya.
- Tetapi untuk top 5 hero paling populer masih ditempati oleh Claude, Irithel, Fredrinn, Paquito, dan Grock.
SKOR.id - Rangkaian pertandingan Piala Presiden Esports 2022 memang telah usai pada Minggu (12/11/2022).
Bigetron Alpha berhasil menjadi kampiun usai mengalahkan ION Beta pada pertandingan Grand Final.
Menariknya sepanjang Main Event Piala Presiden Esports 2022 divisi Mobile Legends ini terdapat 72 unique hero yang telah digunakan.
Terjadi banyak perubahan pada META hero di Piala Presiden Esports 2022 ini karena hero-hero seperti Gusion, Leomord, hingga Lesley mulai naik popularitasnya.
Tetapi untuk top 5 hero populer nampaknya masih tidak banyak perubahan jika dibandingkan dengan MPL ID Season 10 lalu.
Hanya Fredrinn saja yang perlahan mulai mendapatkan kepercayaan lebih untuk tampil di Land of Dawn.
Berikut 5 hero paling populer sepanjang Piala Presiden Esports 2022 menurut Liquipedia:
5. Grock (51x pick)
Hero Grock mulai menjadi hero yang diperhitungkan sejak MPL ID Season 10 lalu.
Dan pada Piala Presiden Esports 2022 ini telah digunakan sebanyak 51 kali.
Hero satu ini mempunyai skill yang dinilai bisa menjadi counter bagi hero-hero assassin, sehingga tak ayal Grock mulai sering digunakan kembali akhir-akhir ini.
4. Paquito (52x pick)
Paquito dinilai sebagai hero paket lengkap di META Mobile Legends saat ini karena mempunyai burst damage, mobilitas, hingga durabilitas yang bagus.
Tak ayal pada Piala Presiden Esports 2022, Paquito turun laga sebanyak 52x.
3. Fredrinn (53x pick)
Semenjak kehadirannya, Fredrinn menjadi langganan pick dalam beberapa turnamen terakhir.
Tercatat pada Piala Presiden Esports 2022 ini Fredrinn telah digunakan sebanyak 53x.
Hal ini memang tak lepas dari hero satu ini bisa mengcounter hero dengan mobilitas tinggi seperti Esmeralda hingga Chou berkat CC miliknya yang mengerikan.
2. Irithel (54x pick)
Berkat nerf yang didapatkan oleh Beatrix dan Wanwan, nama Irithel perlahan naik untuk mengisi role Gold Laner.
Mobilitas dan damage besar dari Irithel membuatnya digunakan sebanyak 54x pada Piala Presiden Esports 2022.
Irithel juga mempunyai potensi farming yang cepat sehingga cocok untuk META sekarang ini.
1. Claude (59x pick)
Kemampuan Claude sudah tak usah dipertanyakan lagi karena kemampuan farming-nya yang cepat.
Tak hanya itu, ulti dari Claude bisa merusak formasi team fight lawan apalagi jika itemisasinya sudah lengkap.
Pada Piala Presiden Esports 2022, Claude sudah digunakan sebanyak 59x dengan catatan win rate sebesar 62,71%.
Berita Mobile Legends lainnya:
Game Corner: 5 Hero dengan Kemampuan Reap Terbaik Mobile Legends Part 3
Game Corner: Mengenal Swift Crossbow Item Baru Mobile Legends