- Berikut ini adalah lima rekomendasi hero Mobile Legends yang cocok digunakan pada meta sekarang.
- Sesuai dengan komposisi meta support, rekomendasi ini juga sering digunakan oleh para pro-player.
- Komposisi meta supports sendiri adalah dengan menggunakan hero bertipikal support di midlane, satu hero highground, dua hero oflaner dan satu lagi adalah jungler.
SKOR.id - Berikut ini adalah lima rekomendasi hero early game Mobile Legends yang dapat dimainkan di meta sekarang.
Sejak sering digunakan oleh pro-player, meta support ini kembali ramai digunakan oleh para pemain.
Komposisi meta supports sendiri adalah dengan menggunakan dua hero bertipikal support di midlane, satu hero highground, dua hero oflaner dan satu lagi adalah jungler.
Pada meta ini jarang sekali menggunakan tank pada komposisi hero, justru peran tank disini sering digunakan sebagai oflaner.
Berikut ini adalah lima hero early game yang kuat di meta sekarang.
1. Rafaela.
Hero bertipikal support healer ini sangat berguna untuk melakukan invasi ke wilayah musuh untuk merusuh wilayah jungle lawan, dengan healer yang dimiliki tim kalian mampu bertahan lebih lama pada awal permainan.
2. Jawhead.
Hero fighter ini sekarang lebih sering digunakan sebagai support di mid untuk melakukan inisiasi dengan skill yang dimiliki yang mampu melemparkan lawan ke arah yang ditentukan.
Tak hanya memiliki damage yang cukup besar, hero ini juga lumayan tebal dengan shield yang dimiliki pada skill duanya.
3. Granger.
Hero marksman ini sangat cocok digunakan sebagai jungler saat ini, dengan tingkat kesulitan yang lumayan rendah, hero ini sangat mudah digunakan.
4. Yu-Zong
Yu-Zong adalah salah satu hero terkuat di early game, tugas hero ini adalah sebagai oflaner, disamping itu dirinya memiliki mobilitas yang tinggi ketika berubah menjadi Black Dragon Form.
Mulai dari burst damage, crowd control, mobilitas tinggi, hero ini adalah paket lengkap senjata ampuh di meta saat ini.
5. Chang'e
Chang'e sendiri adalah hero mage dengan tipikal highground.
Highground adalah hero yang memiliki skill yang bisa dilepaskan dari jarak jauh dan memiliki tingkat damage yang besar.
Highground sendiri bisa digunakan untuk posisi bertahan maupun menyerang, dalam posisi bertahan, kalian bisa menjaga tower dari jarak jauh selagi membuka skill yang kalian miliki.
Opsi lain selain Chang'e adalah Pharsa, hero burst damage highground yang menjadi idaman di meta sekarang.
Itulah daftar lima hero komposisi meta sekarang yang bisa diterapkan untuk meningkatkan rank Mobile Legends.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
https://t.co/nMoAM7II1U dan Invictus Gaming Jadi Dua Tim Selanjutnya yang Lolos ke TI 10 https://t.co/veMELeKPfS— SKOR.id (@skorindonesia) May 20, 2021
Berita Mobile Legends Lainnya:
Mobile Legends: Bang Bang Gaet Janji Jiwa Dalam Rangka 515 eParty