- MPL Indonesia Season 9 telah menyelesaikan musim regulernya tepat pada Minggu (10/4/2022).
- Menariknya selama musim reguler ini sebanyak 87 hero selalu masuk fase pick and bans.
- Sehingga muncul berbagai hero-hero unik yang mulai digunakan para pemain MPL ID Season 9.
SKOR.id - MPL Indonesia Season 9 telah menyelesaikan musim regulernya tepat pada Minggu (10/4/2022).
Hasilnya sebanyak 6 tim telah memastikan diri akan berlaga di babak playoff mendatang.
Menariknya selama musim reguler ini sebanyak 87 hero selalu masuk fase pick and bans.
Tentunya jumlah tersebut sangat fantastis, apalagi saat pertengahan musim terjadi perubahan patch yang sangat signifikan.
Sehingga muncul berbagai hero-hero unik yang mulai digunakan para pemain MPL ID Season 9.
Berikut ini adalah 5 hero yang menjadi langganan picks and bans di MPL ID Season 9:
1. Valentina
Hero mage ini pada awal musim sering kali menjadi langganan ban, tercatat Valentina mendapatkan 120 ban selama musim reguler.
Hingga akhirnya setelah mendapatkan beberapa nerf, Valentina mulai sering tampil di Land of Dawn sebanyak 9 kali.
Sehingga Valentina keseluruhan 120 kali dibanned, 9 kali pick, dan mempunyai win rate 66.67%.
2. Yve
Yve menjadi mage midlaner favorit pada musim ini, tercatat Yve mempunyai catatan 119 kali muncul di fase pick and ban.
Hero andalan dari pemain seperti Udil dan Clay ini tampil sebanyak 71 kali.
Dan mendapatkan ban sebanyak 48 kali dengan win rate sebesar 57,50%.
3. Fanny
Pada MPL ID Season 9 ini banyak user Fanny yang sangat bertalenta, sebut saja Kabuki, Ferxiic, Alberttt, hingga Sanz.
Tercatat Fanny dipick sebanyak 22 kali dan dibanned sebanyak 91 kali.
Sehingga secara keseluruhan Fannya tampil 113 kali dalam fase pick and bans.
4. Beatrix
Marksman satu ini sering menjadi andalan bagi goldlaner di MPL ID Season 9.
Beatrix menjadi andalan dari pemain seperti Matt dan Skylar, hal ini terbukti Beatrix mempunyai win rate sebesar 52,86%.
Tercatat Beatrix dipick sebanyak 70 kali dan dibanned sebanyak 25 kali.
5. Esmeralda
Esmeralda menjadi EXP lane priority pick bagi beberapa tim MPL ID Season 9.
Hero mage dengan durabilitas tebal ini tercatat muncul 91 kali di fase pick and bans.
Esmeralda dipick sebanyak 58 kali, dibanned sebanyak 33 kali, dan mempunyai win rate sebesar 46,55%.
Berita Mobile Legends lainnya:
Klasemen Akhir MPL ID Season 9, Enam Tim Dipastikan ke Playoff
Jadwal Lengkap dan Informasi Bracket Playoff MPL Indonesia Season 9