- Beberapa hal yang patut diketahui tentang Barcelona vs Atletico Madrid.
- Atletico Madrid dan FC Barcelona telah saling bertemu selama beberapa dekade.
- Banyak pemain legendaris yang turun di pertandingan ini.
SKOR.id - Sejak LaLiga diadakan 91 tahun yang lalu, Atletico Madrid dan FC Barcelona telah saling berhadapan selama 169 kali, dalam pertandingan yang mempertemukan dua tim paling sukses di LaLiga (Liga Spanyol).
Kapan pertandingan pertama antara FC Barcelona vs Atletico Madrid terjadi?
Salah satu keingintahuan utama menjelang pertandingan FC Barcelona vs Atletico Madrid adalah kapan mereka memainkan pertandingan pertama mereka di LaLiga Santander.
FC Barcelona dan Atletico berhadapan untuk pertama kalinya di LaLiga pada 10 Maret 1929, dimana Atletico berhasil menang 4-1 saat itu.
Atletico, yang saat itu menjadi tuan rumah, menang atas gol-gol dari Cosme dan Yllera, dimana mereka masing-masing mencetak dua gol, sementara Parera mencetak satu-satunya gol untuk Barca.
Siapa yang lebih sering memenangkan pertandingan ini, FC Barcelona atau Atletico?
FC Barcelona lebih banyak mencatatkan kemenangan dalam pertandingan ini, yakni 75 kemenangan dari 169 pertandingan melawan Atletico.
Sementara itu, Atletico berhasil menang 52 kali atas Barca, dan keduanya mencatatkan hasil imbang di 42 pertandingan lainnya.
Siapa pemain yang paling sering tampil dalam pertandingan ini?
Selama hampir satu abad LaLiga berjalan, banyak pemain terbaik dalam sejarah LaLiga turut bermain di pertandingan ini.
Namun, sejak pergantian abad, Lionel Messi adalah pemain yang paling sering turun dalam pertandingan ini, dengan total 30 pertandingan melawan Atletico.
Iniesta menjadi pemain dengan penampilan terbanyak kedua dengan 26 penampilan, juga Sergio Busquets dan Gerard Pique, yang sama-sama mencatatkan 24 penampilan melawan Atletico.
Dari sisi Rojiblancos, Koke Resureccion adalah pemain yang paling banyak tampil dalam pertandingan ini, dengan 21 penampilan.
Siapa pemain yang paling sering mencetak gol di pertandingan FC Barcelona vs Atletico Madrid?
Top skorer dalam pertandingan FC Barcelona vs Atletico Madrid adalah Lionel Messi, dengan total 26 gol dari 30 penampilan.
Sementara itu, Paco Campos menjadi pencetak gol terbanyak dari sisi Atlético dengan 12 gol.
Pertandingan Barca vs Atletico dengan skor tertinggi terjadi di musim 2006/07, ketika Blaugrana menang 6-0 atas Atletico Madrid di Stadion Vicente Calderon, berkat gol-gol dari Lionel Messi (2), Samuel Eto’o, Ronaldinho, Iniesta, dan Gianluca Zambrotta.
Baca Juga Berita Liga Spanyol Lainnya:
Barcelona vs Atletico Madrid: Xavi Hernandez Bujuk Joan Laporta agar Ousmane Dembele Bisa Tampil
Lawan Barcelona Akhir Pekan Ini, Atletico Madrid Tanpa 3 Pemain Penting