- Kompetisi Liga Spanyol sudah mendekati bagian akhir.
- Beberapa momen telah terjadi pada pekan ini.
- Skor.id telah merangkum 5 hal terkait Liga Spanyol yang ramai di media sosial.
SKOR.id - Liga Spanyol kini menyisakan empat pekan lagi. Barcelona dan Real Madrid masih terlibat persaingan sengit memperebutkan gelar Liga Spanyol.
Los Blancos kini memimpin klasemen dengan selisih empat poin. Beberapa tim juga tengah berjuang untuk mengamankan posisi mereka di kompetisi Eropa serta menjauh dari jurang degradasi.
Catatan serta momen menarik terjadi di setiap pekannya. Skor.id telah merangkum lima hal tentang Liga Spanyol yang ramai di media sosial pada pekan ini:
1. Levante, Osasuna, dan Granada amankan posisi mereka di Liga Spanyol musim depan
PBeberapa klub Liga Spanyol secara matematis telah mengamankan posisi mereka di kasta tertinggi Liga Spanyol untuk musim 2020-2021.
Levante, Osasuna serta Granada menjadi dua klub terakhir baru saja promosi ke kasta teratas musim panas lalu. Nyatanya, mereka mampu bertahan.
2. Pencapaian-pencapaian terbaik
Sergio Ramos memainkan pertandingan Liga Spanyol ke-450 untuk Real Madrid. Sementara Marcelo, mencatatkan kemenangan ke-350 di klub tersebut.
Dari Barcelona, Ansu Fati, mencetak gol resmi ke-9000 dalam sejarah klub pada Minggu (5//7/2020) malam melawan Villarreal.
3. Kegigihan Leganes
Leganes sedang menghadapi pertarungan sulit untuk bertahan di divisi teratas Spanyol musim depan.
Tetapi kemenangan tandang 1-0 melawan Espanyol sangat krusial untuk misi tersebut. Poster pertandingan mereka memperlihatkan garis biru yang diwarnai diatas bendera putih, menampilkan warna klub dan gagasan bahwa mereka tak pernah menyerah.
4. Ucapan perpisahan kepada Vicente Calderon
Pembongkaran bertahap Stadion Vicente Calderon rampung pekan ini, dengan dirobohkannya bagian terakhir dari stadion.
Momen tersebut sangat menyedihkan bagi para pendukung Atletico Madrid di seluruh dunia. Mantan penyerang Paulo Futre dan Radamel Falcao bahkan mengunggah lirik dari lagu klub saat merayakan perjalanan ke Vicente Calderon.
5. Hari Kemerdekaan
Beberapa klub Liga Spanyol memberikan ucapan kemerdekaan untuk pengikut mereka yang berasal dari Amerika Serikat.
Hal ini juga dilakukan Valencia yang memiliki pesan istimewa bagi anak-anak di akademi mereka di Negeri Paman Sam.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Antoine Griezmann dan Petinggi Barcelona Bertatap Mukahttps://t.co/NcvgQ1l7NK— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 8, 2020
Berita Liga Spanyol lainnya :
Deretan Pemain Liga Spanyol yang Langsung Moncer Musim Ini Usai Cedera