- Tak semua gim dirancang murni ada cerita fiksi dan imajinasi manusia.
- Beberapa gim yang diciptakan terinspirasi dar kisah nyata yang menyeramkan.
- Setidaknya ada lima gim terinspirasi dari kisah nyata.
SKOR.id – Kebanyakan gim dibuat dengan kisah fiksi yang diciptakan dari imajinasi manusia dengan berbagai tujuan.
Tak hanya sebagai hiburan beberapa gim diciptakan untuk mengingat sesuatu yang telah terjadi.
Dengan kata lain, ada beberapa gim yang dibuat berdasarkan kisah nyata meski ditambah dengan beberapa sentuhan untuk lebih membuat gim tersebut menarik.
Berikut adalah beberapa gim yang terinspirasi dari kisah nyata yang sudah dirangkum oleh Skor.id.
1. The Town Of Light
Gim The Town Of Light terinspirasi dari kisah nyata tentang penyalahgunaan kekuasaan.
Menceritakan tentang seorang gadis remaja bernama Renee yang mengunjungi kembali rumah sakit tempat ia ditahan untuk menyembuhkan luka fisik dan mental.
Dengan latar belakang Rumah Sakit Psikiatri Volterra yang ternyata ada di dunia nyata terletak di Tuscany, Italia dengan total kurang lebih enam ribu pasian ‘gila’ tinggal disana dan sebagian besar meninggal dengan cara mengenaskan.
2. The Saboteur
Bergenre peperangan, gim The Saboteur terinspirasi dari kisah William Grover yang merupakan seorang pembalap Grand Prix dengan karir cemerlang pada masanya.
Ia melarikan diri dari Jerman di Perancis dan direkrut oleh Inggris untuk melakukan perlawanan di Paris.
Karir William melawan Nazi berakhir menyedihkan, ia diinterograsi terlebih dahulu sebelum akhirnya dieksekusi pada tahun 1945.
3. L.A Noire
L.A Noire mempunyai karakter utama yakni Cole Phelps yang harus menghadapi beberapa kasus yang diangkat dari kisah nyata.
Salah satu kasus yang ada dalam gim ini adalah Red Lipstick Murder yang diambil dari kasus pembunuhan Jeanne French pada tahun 1947.
Dalam kisah nyata, tentara berusia 45 tahun ini jasadnya ditemukan dengan banyak luka memar dan pesan-pesan yang ditulis menggunakan lipstick berwarna merah.
4. Nioh
Gim Nioh juga terinspirasi dari kisah nyata yang kemudian memiliki sentuhan fiksi seperti iblis yang menjadi musuh utama pemain.
Namun karakter utama gim ini yang bernama William terinspirasi dari dunia nyata, ia merupakan navigator dan menjadi orang pertama yang menapakkan kakinya di Inggris.
Ia juga menjadi teman dekat Tokugawa leyasu yang menjadi penanggung jawab bersatunya Jepang.
5. Kholat
Insiden Dyatlov Pass yang terjadi pada tahun 1959 di Pegunungan Ural, Soviet, dan melibatkan sembilan orang pendaki yang harus tewas mengenaskan menjadi inspirasi dari gim Kholat.
Gim Kholat akhirnya dibungkus dengan tema horor yang menyeramkan dan mewajibkan pemain harus bertahan hidup.
Adanya kasus mengerikan ini menimbulkan konspirasi mulai dari kehadrian alien, paparan radiasi dan masih banyak lagi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Cara Menjaga Hubungan dengan Pasangan Tetap Langgeng dengan Video Game https://t.co/MbhCfLEQR0
— SKOR.id (@skorindonesia) July 1, 2021
Berita Fitur lainnya:
Daftar Lima Gim Favorit K-Pop Idol
Reza Arap Ikuti VCT Stage 3 Indonesia Challengers