- F1 GP Azerbaijan 2021 berlangsung di luar prediksi.
- Charles Leclerc yang tampil sebagai pole positions, hanya mampu finis keempat.
- Berikut 5 fakta F1 GP Azerbaijan 2021 yang berhasil dirangkum Skor.id.
SKOR.id – F1 GP Azerbaijan yang berlangsung di Sirkuit Jalan Raya Baku, Minggu (6/6/2021) malam WIB, berjalan di luar prediksi.
Charles Leclerc (Ferrari) yang start dari urutan pertama, hanya mampu finis keempat karena SF21 yang dikendarainya masih kalah cepat.
Pun dengan insiden demi insiden yang mewarnai GP Azerbaijan hingga membuat Safety Car (SC) keluar dan memengaruhi hasil balapan.
Bahkan, Mercedes AMG Petronas yang tampil kuat di Baku, 2018-2019, gagal menempatkan dua pembalapnya di zona podium.
Berikut 5 fakta GP Azerbaijan 2021 yang berhasil dirangkum Skor.id:
Sergio Perez Finis Terdepan
Sergio Perez (Red Bull) berhasil membuat kejutan dengan memenangi F1 GP Azerbaijan 2021, Minggu (6/6/2021) malam WIB.
Hanya start dari posisi keenam, pembalap asal Spanyol tersebut berhasil melewati drama demi drama di Sirkuit Jalan Raya Baku.
Dengan catatan waktu 2:13:36,410 jam, Sergio Perez berhak atas 25 poin yang sekaligus membuat posisinya naik 3 setrip.
Mercedes Gagal Podium
Nasib buruk dialami Mercedes AMG Petronas di GP Azerbaijan karena Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas gagal podium.
Bahkan, Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas hanya mampu mengakhiri balapan di Baku dengan finis di urutan ke-15 dan 12.
Ini merupakan kali kedua secara beruntun Mercedes gagal menempatkan pembalapnya di posisi tiga besar, musim ini.
Sebastian Vettel Pecah Telur
Drama yang terjadi di Sirkuit Baku, menguntungkan Sebastian Vettel yang untuk kali pertama musim ini menjejak podium alias pecah telur.
Sejak memperkuat Aston Martin usai tak lagi dikontrak Ferrari, akhir musim lalu, Sebastian Vettel selalu gagal menembus tiga besar F1 2021.
Finis kedua, pembalap asal Jerman itu berjarak 1,385 detik dari Sergio Perez yang keluar sebagai pemenang F1 GP Azerbaijan 2021.
Max Verstappen Alami Insiden
Dewi Fortuna tampaknya enggan memayungi Max Verstappen di Sirkuit Jalan Raya Baku, Minggu (6/6/2021) malam WIB.
Pembalap Red Bull Racing itu gagal memenangi GP Azerbaijan lantaran mobilnya mengalami pecah ban dan menabrak pembatas.
Yang paling membuat patah hati, momen itu terjadi saat Max Verstappen sedang memimpin dan lomba menyisakan lima lap.
Sempat Vakum karena Pandemi
Grand Prix (GP) Azerbaijan sempat vakum pada F1 2020. Penyebabnya, tak lain dan tak bukan adalah pandemi virus corona (Covid-19).
Sebagai informasi, Azerbaijan pertama kali masuk kalender F1 pada 2017. Dengan kata lain, 2021 merupakan edisi kelima.
Sayang, tahun lalu, F1 tak mentas di negara ini. Mercedes dan Red Bull sama kuat dengan mengantongi dua kemenangan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita F1 Lainnya:
F1 GP Azerbaijan 2021: Ban Pecah Bikin Max Verstappen Gagal Menang, Pirelli dalam Sorotan
Update Klasemen F1 2021: Menangi GP Azerbaijan, Sergio Perez Naik 3 Peringkat