- Yevhen Bokhashvili kembali berseragam PSS Sleman di putaran kedua Liga 1 2022-2023, sebelumnya dia main di Asia serta Eropa.
- Saat PSS Sleman berstatus klub promosi di Liga 1 2019, Yevhen Bokhashvili salah satu pemain asing Elang Jawa.
- Selepas meninggalkan PSS Sleman pada 2021, Yevhen Bokhashvili sudah membela empat klub lain sampai akhir 2022.
SKOR.id - Yevhen Bokhashvili kembali ke Liga 1 dan klub Indonesia yang diperkuat sama seperti saat pertama kali datang di Tanah Air, PSS Sleman.
PSS Sleman melepas striker asal Brasil, Mychell Chagas pada akhir putaran pertama Liga 1 musim ini.
Kemudian, PSS Sleman di bursa transfer Liga 1 terbaru, mereka mendatangkan Yevhen Bokhashvili. Dia pun punya peluang main akhir pekan ini.
Sabtu (14/1/2023), PSS Sleman akan tandang ke markas PSM Makassar dan kans Yevhen Bokhashvili main besar.
Untuk Yevhen Bokhashvili, dia datang untuk kali pertama di Liga Indonesia pada 2019 dan PSS Sleman adalah klub pertamanya di negeri ini.
Lalu, Yevhen Bokhashvili meninggalkan PSS Sleman per 2021. Sejak meninggalkan PSS Sleman, dia membela empat klub.
Empat klub itu tak hanya di Indonesia tetapi juga datang dari negara Asia maupun Eropa.
Skor.id merangkum catatan main Yevhen Bokhashvili bersama lima klub, termasuk PSS Sleman, sejak 2019:
PSS Sleman
Yevhen Bokhashvili adalah andalan PSS Sleman di Liga 1 2019. Dia jadi tumpuan pelatih Seto Nurdiyantoro.
Dia masuk empat besar daftar pencetak gol Liga 1 2019 dengan bekal 17 kali membobol gawang lawan PSS.
Musim itu, PSS berkat salah satunya kontribusi Yevhen Bokhashvili mampu finis di posisi delapan. Yevhen Bokhashvili main sebanyak 33 laga.
Dari total laga yang dimainkan itu, tak cuma banyak gol, dia juga menyumbang empat assist dalam 2.807 menit bermain.
Lanjut Liga 1 2020, sebelum kompetisi dihentikan efek pandemi Covid-19, Bokhashvili sempat dimainkan penuh dalam tiga laga.
Dari tiga laga itu, Yevhen Bokhashvili menyumbang satu gol serta satu assist.
Sri Pahang FC
Selepas dari PSS Sleman pada 2021, Yevhen Bokhashvili tak pindah jauh dan masih di Asia tepatnya Malaysia.
Striker asal Ukraina ini membela Sri Pahang FC di Liga Super Malaysia tapi hanya pada putaran pertama musim 2021.
Bersama klub dengan alias Tok Gajah ini dia hanya menyumbang satu gol serta satu assist dari 10 penampilan di kasta teratas Liga Malaysia.
Persipura
Dilepas Sri Pahang FC karena minim kontribusi, Yevhen Bokhashvili direkrut Persipura di Liga 1 2021-2022.
Bersama Persipura semusim, dia gagal menyelamatkan klub asal Papua ini dari kenyataan degradasi.
Rekor main Yevhen Bokhashvili untuk Persipura, dia tampil dalam 26 laga dan menyumbang delapan gol serta satu assist.
Nam Dinh FC
Selepas membela Persipura, klub dengan nama lengkap Thep Xanh Nam Dinh FC jadi pelabuhan berikutnya bagi Yevhen Bokhashvili.
Ini klub dari kasta teratas Liga Vietnam atau V.League 1. Sayangnya, Yevhen Bokhashvili hanya sekali main untuk klub ini.
Di Liga Vietnam musim lalu, dia tercatat gabung Nam Dinh FC mulai Juli sampai akhir Februari 2022.
Namun, Yevhen Bokhashvili sekali dimainkan dan sekali itu pula dia masuk daftar susunan pemain (DSP). Bahkan, dia sempat absen karena positif Covid-19.
Otelul Galati
Tak maksimal di Vietnam, dia pun kembali ke Eropa. ASC Otelul Galati dari kasta kedua Liga Rumania atau Liga II jadi tujuan lanjutan Yevhen Bokhashvili.
Hanya saja, Yevhen Bokhashvili juga minim main. Di Liga II, dia diturunkan dalam 10 laga dengan sumbangan satu assist.
Hanya saja di Piala Rumania, Yevhen Bokhashvili dimainkan Otelul Galati sebanyak dalam lima laga.
Yevhen Bokhashvili bersama Otelul Galati di Piala Rumania, turun empat kali sebagai starter. Dia membuat dua gol plus satu assist.
Sayangnya, Otelul Galati hanya sampai putaran ketiga saja di Piala Rumania. Yevhen Bokhashvili juga gagal menyelatkan timnya dari degradasi ke Liga III.
Selepas itu, Yevhen Bokhashvili menerima tawaran kembali ke PSS Sleman.
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Update Bursa Transfer Paruh Musim Liga 1 2022-2023 Lengkap
Liga 1 2022-2023: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap