- Ada beberapa fakta menarik pascalaga Persija vs Borneo FC di Stadion Sultan Agung, Bantul, Selasa (6/12/2022).
- Persija menyamai rekor nirbobol terbanyak dalam 12 pertandingan awal Liga 1 yang dicatatkan pada musim 2017.
- Selain itu, terdapat fakta menarik dari Firza Andika dan Diego Michiels.
SKOR.id - Pertandingan pekan ke-12 Liga 1 2022-2023 antara Persija menghadapi Borneo FC berlangsung ketat dan panas.
Bertempat di Stadion Sultan Agung, Bantul, Selasa (6/12/2022), Persija akhirnya mampu mengamankan tiga poin usai mengalahkan Borneo FC dengan skor tipis 1-0.
Hasil ini membuat tim berjuluk Macan Kemayoran meneruskan rekor tak terkalahkan dalam sembilan laga berturut-turut di Liga 1 2022-2023.
Selain itu, terdapat beberapa fakta menarik yang layak disimak pascalaga Persija vs Borneo FC.
1. Firza Andika Cetak Gol Debut
Bek kiri asal Medan, Firza Andika, resmi bergabung dengan Persija Jakarta pada 3 April 2022 usai berpisah dari Persikabo.
Selama berseragam Persija, pemain berusia 23 tahun telah turun dalam 12 pertandingan, dengan rincian dua laga di Piala Presiden 2022 dan 10 penampilan di Liga 1 2022-2023.
Firza Andika akhirnya mampu mencetak gol debutnya untuk Persija pada Selasa (6/12/2022). Dia menjadi penentu kemenangan Persija atas Borneo FC.
2. Rekor Nirbobol
Keberhasilan Persija mengamankan gawang mereka dari kebobolan di laga melawan Borneo FC membuat Andritany dan kawan-kawan menyamai rekor cleansheet terbanyak dalam 12 pertandingan awal di Liga 1.
Hingga pekan ke-12 Liga 1 2022-2023, Macan Kemayoran sudah mencatatkan enam laga nirbobol. Catatan tersebut mirip dengan pencapaian Persija di Liga 1 2017.
Namun, jumlah kebobolan Persija hingga pekan ke-12 Liga 1 2022-2023 lebih baik (5 kebobolan) dibandingkan saat mencatat rekor di musim 2017 (6).
3. Kegagalan Pertama Borneo FC
Pertandingan yang berkesudahan dengan skor 1-0 untuk Persija memberi catatan tersendiri bagi tim Borneo FC.
Ini merupakan pertama kalinya Matheus Pato dan kawan-kawan gagal mencetak gol di pertandingan Liga 1 2022-2023.
Borneo FC rutin membobol gawang lawan dalam 11 laga sebelumnya, mulai dari Arema FC, Barito Putera, Persib, Persik, Persebaya, Dewa United, Persis Solo, Persikabo, Persita, Bhayangkara FC, sampai Madura United.
Rutinitas membobol gawang lawan tersebut menjadikan Borneo FC sebagai tim paling subur hingga pekan ke-11 Liga 1 2022-2023, yakni dengan torehan 26 gol.
4. Kartu Merah Diego Michiels
Duel Persija dengan Borneo FC juga diwarnai aksi tidak pantas yang dilakukan kapten tim Pesut Etam, Diego Michiels.
Pemain naturalisasi tersebut memukul striker Persija, Michael Krmencik, setelah beberapa gesekan yang melibatkan keduanya saat pertandingan.
Sebelum memukul, Diego Michiels dan Michael Krmencik terlibat aksi saling meludahi. Akibat aksinya, Diego Michiel dikartu merah oleh wasit.
Ini merupakan kartu merah keempatnya di era Liga 1. Koleksi empat kartu merah membuat Diego Michiels setara dengan Willian Pacheco dan Aaron Evans.
Tetapi, jumlah koleksi kartu merah Diego Michiels masih kalah dibandingkan Leonard Tupamahu yang sudah mendapatkan 6 kartu merah di era Liga 1.
Berita Liga 1 2022-2023 Lainnya:
Hasil Persija vs Borneo FC: Diwarnai Aksi Pemukulan, Macan Kemayoran Kalahkan Pesut Etam
Liga 1 2022-2023: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap
Victor Igbonefo Sudah Siap Tempur Bela Persib di Liga 1 2022-2023