- Dunia perkembangan esports Mobile Legends secara pesat terus berkembang di negara Indonesia.
- Beberapa nama besar telah lahir mewarnai dunia kompetitif Mobile Legends.
- Berikut ini adalah tiga pemain veteran MPL ID yang kini telah menjadi sosok pelatih bagi tim MLBB di Indonesia.
SKOR.id - Ranah kompetitif esports Mobile Legends mermang terus berkembang pada tiga tahun terakhir ini.
Sejak dimulainya gelaran resmi Mobile Legends Profesional League Indonesia (MPL ID), telah banyak bermunculan nama-nama besar pemain yang menjadi ikon di dunia Mobile Legends Indonesia.
Tidak hanya sukses sebagai pemain, beberapa nama besar di dunia Mobile Legends masih terus melanjutkan karirnya dengan menjadi seorang pelatih dari suatu tim profesional.
Hi Skorer, jangan lupa untuk segera download app Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa meraih banyak hadiah menarik.
Berikut ini adalah tiga pemain veteran MPL ID yang kini telah menjadi sosok pelatih bagi tim MLBB di Indonesia.
1. Arasy "Arss" Zamanullail
Arss adalah satu pemain veteran yang tergabung dalam tim esports Mobile Legends Alter Ego sejak gelaran MPL ID Season 4.
Masih berkiprah di dunia esports Mobile Legends, kini Arss sibuk melatih skuad Alter Ego X di ajang MDL ID.
2. Afrindo "G" Valentino
Saat ini G adalah pelatih dari EVOS Icon di ajang MDL ID.
G sudah berkiprah di dunia esports Mobile Legends sejak gelaran MPL ID Season 1 bersama tim NXL.
Hingga pada gelaran MPL ID Season 3 dirinya tergabung dalam skuad EVOS menggantikan Jonathan Liandi waktu itu.
Karirnya sebagai pelatih telah teruji ketika berhasil membawa EVOS Lynx menjuarai Woman Star League Season 2, dan kini dirinya resmi melatih tim EVOS Icon di ajang MDL.
3. Edward "Eiduart" Tjahyadikarta
Mantan kapten sekaligus tanker ini memang punya kemampuan yang luar biasa, dirinya sempat sukses membawa ONIC Esport menjuarai MPL ID Season 2.
Tidak hanya sukses sebagai pemain, beberapa tim profesional Mobile Legends pernah dilatihnya.
Hingga pada saat ini dirinya resmi melatih tim GPX di ajang MDL ID.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Mobile Legends lainnya:
MPL Indonesia Gandeng Baim Wong sebagai Brand Ambassador
Pelatih EVOS Legend, Zeys, Bocorkan Pemain Favoritnya di MPL PH